Dilansir dari laman Mind Body Green, saat ini batu giok telah menjadi kristal yang populer di seluruh dunia dan masih paling dicari dan dihormati di Tiongkok.
Dalam budaya Tiongkok kuno, pemakaian batu giok dikaitkan dengan kesehatan, umur panjang, kemakmuran, dan kekuasaan. Karena asosiasinya dengan keberuntungan dan nasib baik, ada kepercayaan bahwa memakai gelang giok dapat memberikan perlindungan terhadap kejahatan dan mengusir energi negatif.
Dikenal pula sebagai "batu ketenangan", gelang giok dapat berdampak besar pada kesejahteraan emosional si pemakai. Sebab energi batu yang lembut dan menenangkan dapat meredakan rasa cemas dan takut di dunia yang serba cepat ini.
Tak berhenti sampai di situ saja, pemakaian gelang giok juga dipercaya dapat secara efektif meningkatkan sirkulasi darah di tangan.