Suara.com - Usai Prabowo Subianto menang gelaran Pemilu 2024 versi hitung cepat berbagai lembaga survei, berbagai informasi dan cerita hidup dan keluarganya terus digali oleh masyarakat. Termasuk juga dengan anaknya Didit Prabowo.
Kisah asmara Didit Prabowo, anak dari Prabowo Subianto, yang dikenal dengan nama Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo itu menarik perhatian publik. Kisah cinta Didit yang berusia 39 tahun ini tentu menarik untuk dijelajahi, terutama karena statusnya yang masih lajang dan hubungannya dengan beberapa artis Tanah Air.
Beberapa tahun yang lalu, Didit pernah menjadi bahan gosip karena diisukan memiliki hubungan istimewa dengan Velove Vexia, anak dari OC Kaligis, seorang artis. Rumor tersebut muncul setelah foto keduanya tersebar di media sosial. Didit bahkan mengunggah foto Velove di akun Instagramnya untuk mengucapkan selamat ulang tahun dengan kata-kata yang penuh kasih.
"Joyeux anniversaire ma belle! @vaelovexia." Diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, "Selamat ulang tahun sayangku! @vaelovexia," unggah Didit pada 2017 lalu.
Baca Juga: Riwayat Pendidikan Velove Vexia: Artis Lulusan AS Pilih Hempas Anak Prabowo Subianto
Namun, rumor tersebut seketika terbantahkan setelah Velove resmi menyandang status istri dari Zakry Sulisto pada 11 November dua tahun yang lalu.
Otto Cornelis Kaligis, yang dikenal sebagai OC Kaligis, adalah seorang pengacara terkenal di Indonesia. Ia dilahirkan di Makassar, Sulawesi Selatan, pada tanggal 19 Juni 1942.
Istri OC Kaligis bernama Alfa Lolita, dan mereka memiliki tiga anak: Eric Frisco, Velove Vexia, dan Andrew Kaligis.
OC Kaligis lulus dari Jurusan Hukum di Universitas Parahyangan Bandung dan kemudian menempuh Pendidikan Keterampilan Kenotariatan di Universitas Indonesia pada tahun 1968. Ia juga melanjutkan studi di Rheinisch-Westfaelische Technische Hochschule (RWTH) Aachen University Jerman dari tahun 1972 hingga 1975, serta meraih gelar S3 Ilmu Hukum dari Universitas Padjadjaran pada tahun 2009.
Sebagai seorang pengacara ternama, OC Kaligis terlibat dalam sejumlah kasus besar, termasuk Skandal video porno mirip artis Ariel Peterpan, kasus suap di Wisma Atlet, dan kasus Pelecehan Seksual di Jakarta International School (JIS). Ia juga menangani kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat, kasus penyidikan Ferdy Sambo, dan kasus suap serta gratifikasi yang melibatkan Lukas Enembe.
Baca Juga: Ingat Kembali 7 Janji-Janji Prabowo-Gibran, Tak Hanya Makan Siang dan Susu Gratis
Selain itu, OC Kaligis juga terlibat dalam kasus korupsi. Pada tahun 2015, ia menjadi tersangka dalam kasus suap yang melibatkan hakim dan panitera Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) di Medan.