Suara.com - Putri sulung pengacara Sunan Kalijaga, Salmafina Sunan berhasil menyelesaikan pendidikannya di Bethel Biblical Counseling Academy, GBI Ecclesa Jakarta setelah memutuskan untuk memeluk agama Kristen Protestan sejak 2018 lalu.
Salma mengunggah foto kelulusannya tersebut di Instagram pribadinya @salmafinasunan pada Sabtu (3/2/2024) lalu. Ia pun diketahui mempelajari soal Alkitab bersama para murid akademi lainnya.
"Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: ”Janganlah katakan: Aku ini masih muda, tetapi kepada siapa pun engkau Kuutus, haruslah engkau pergi, dan apa pun yang Kuperintahkan kepadamu, haruslah kausampaikan.” tulis Salma di caption unggahan Instagramnya.
Rekan-rekan Salma termasuk sang ayah, Sunan Kalijaga turut mengucapkan selamat kepada sang putri. Namun, komentar sang ayah pun menuai banyak perhatian.
"Anak ayah @salmafinasunan akan kembali menjadi anak yang sholehah … Aamiin..." tulis Sunan di unggahan foto sang putri. Hal ini pun banyak diaminkan warganet lain yang ikut mendoakan Salma bisa kembali memeluk agama Islam.
Meskipun berbeda agama dengan orang tua dan adiknya yang diketahui memeluk agama Islam, namun orang tua Salmafina mengaku menerima perbedaan tersebut.
Lalu, seperti apa sosok Salmafina Sunan sebenarnya? Simak inilah biodata dan agama Salmafina selengkapnya.
Biodata dan Profil Salmafina
Salmafina Khairunnisa Putri Sunan atau akrab dikenal dengan nama Salmafina Sunan lahir di Bandung, 13 Agustus 1999. Ia merupakan putri sulung dari pasangan pengacara Sunan Kalijaga dengan Heidy Sunan. Salma diketahui memiliki seorang adik bernama Sean Sunan.
Baca Juga: Salmafina Sunan Bangga Lulus Sekolah Alkitab, Doa Sunan Kalijaga Malah Kontradiktif
Nama Salmafina mulai dikenal saat dirinya diketahui merupakan teman dari selebgram Awkarin. Namanya pun sempat jadi perbincangan saat ia memutuskan untuk menikah dengan ustaz muda Taqy Malik pada September 2017 silam.