Artinya, “Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.”
Bershalawat kepada Nabi Muhammad saw juga akan memberikan banyak keuntungan kepada umat Islam. Disebutkan dalam hadist bahwa siapa saja yang bershawalat kepada Nabi Muhammad saw, Allah akan bershawalat untuknya 10 kali.
عن أبي هريرة رضي الله عنه قال قال رسول الله صلى الله عليه و سلم من صلى علي واحدة صلى الله عليه عشر
Rasulullah saw bersabda: "Siapa yang bershalawat untukku sekali, Allah swt bershalawat untuknya 10 kali."
3. Perbanyak doa memohon ampunan
Membaca doa ampunan dianjurkan dilaksanakan setiap hari, tetapi khususnya di bulan syaban, dianjurkan untuk melakukannya lebih banyak daripada biasanya. Dari Mu'adz bin Jabal dari Rasulullah SAW bersabda,
"Allah melihat kepada semua hambanya di malam Nisfu Syaban, kemudian memberikan pengampunan kepada mereka semuanya kecuali kepada orang musyrik dan orang yang selalu mengajak kepada perselisihan." (Al-Baihaqi dan An-Nasa'i)
Hadist lain yang diriwayatkan oleh Abi Tsa'labah Al-Khasyani meriwayatkan bahwasanya Rasulullah SAW bersabda, "Jika datang malam Nisfu Syaban, maka Allah akan melihat kepada makhluk-Nya, kemudian mengampuni orang-orang yang beriman serta membiarkan orang-orang kafir dan membiarkan orang pendengki dengan kedengkiannya sampai ia memanggil-Nya."
4. Membayar utang puasa qadha Ramadhan
Baca Juga: Kapan Puasa Nisfu Syaban 2024? Ini Jadwal Berpuasa Ayyamul Bidh dan Senin Kamis Bulan Sya'ban
Bulan syaban dapat dijadikan sebuah kesempatan untuk membayar utang puasa sebelum datang bulan ramadhan. Aisyah berkata: "Aku punya utang puasa Ramadhan, aku tak dapat mengqadhanya kecuali di bulan Syaban, karena sibuk melayani Nabi." (HR. Al Bukhari-Muslim)