Suara.com - Nama Arya Saloka kembali menjadi perbincangan publik. Lantaran ia diduga mulai berani memperlihatkan kedekatannya dengan Amanda Manopo.
Hal itu pun ia bagikan melalui unggahan terbarunya di laman Instagram. Arya Saloka terlihat mengunggah foto tiket bioskop film 'Kupu Kupu Kertas' yang diperankan Amanda Manopo.
"Sudah tayang, jangan lupa diramaikan filmnya," kata Arya Saloka melalui unggahannya, Kamis (8/2/2024).
Arya Saloka juga menandai akun Instagram Amanda Manopo melalui unggahannya.
Baca Juga: Bebas Kuota! Cara Mudah Download Film di Amazon Prime Video
Bukti tersebut diunggah oleh akun Instagram dengan nama @aemeiliani.
"Ohh di tag, digandeng juga nggak pas nontonnya? Yang ditag hayoo berani repost nggak tuh?" tulis akun Instagram tersebut.
Warganet pun ramai menduga bahwa Arya Saloka sudah berani mengumbar kemesraannya dengan Amanda Manopo.
"Akhirnya dia berani juga ..ini sih yg di tungguin mas ..kan suport bestie sama partner kerja nggak apa-a-a iya kan ..iyaa dong ...nggak sekalian review soal akting para pemain mas kan biasanya orang abis nonton apalagi aktor pasti ada dong pendapat sama akting para pemain Kupu-Kupu Kertas," komentar seorang warganet.
"Lihat gini aja udah bahagia banget," ujar warganet lain.
Baca Juga: Peluk Ria Ricis, Penampilan Bunda Corla Dipuji Kayak Artis yang Lagi Dekat dengan Arya Saloka