"Mama Gigi cerdas arahkan anak yang benar. Ajarkan anak sesuai usia. Ajja pintar, anak saleh," komentar warganet.
Selain itu, banyak juga warganet yang memuji kepintaran cucu Amy Qanita tersebut. Pasalnya, meskipun baru berusia 2 tahu, ia sudah banyak hafal beberapa lagu daerah.
"Udah hafal aja ini bayi," puji warganet.
"Baru aja kemarin disuruh emaknya nyanyi Ampar-Ampar Pisang, sekarang udah hafal aja," imbuh yang lain.
"Udah bisa ngerti kalau dikasih pengertian," timpal warganet lain.
"MasyaAllah. Kemarin ditegur Mama nyanyi lagu dewasa, sekarang udah enggak mau," komentar warganet lainnya lagi.