Dari uang kompensasi itu diduga Gigih membeli sebuah mobil yang pernah diunggah dalam postingan Instagram pribadinya tahun 2016. Namun laporan Gigih itu tidak dapat dilanjutkan oleh pihak kepolisian karena tidak cukup bukti yang mengarah pada dugaan pelecehan.
Seiring berjalannya waktu, kasus tersebut berakhir damai. Setelah itu Gigih kembali menata hidupnya dan melupakan masa lalu setelah sempat tinggal di Lombok NTB. Kekinian, Gigih kembali ke Jakarta.
Mau Nikahi Ria Ricis

Gigih mengakui rasa kagumnya pada Ria Ricis. Dia menyinggung latar belakang keluarga Ricis yang sangat dekat dengan agama.
"Apa ya saya kagum, sejak lama saya mengamati dari latar belakang keluarga, terus ya kakaknya juga seorang ustazah," ucap Gigih Arsanofa di kawasan Jakarta Selatan belum lama ini.
"Itu kan secara tidak langsung akan berimbas kepada pribadi Ria Ricis," sambung dia.
Gigih bahkan secara terang-terangan mengungkap ketertarikan pada Ria Ricis. Sembari tertawa, dia akan menunggu proses perceraian Ricis untuk dapat kesempatan mengenal lebih jauh."Ini kan proses perceraian masih berjalan, ya saya akan menunggu lah," ungkap dia.
Kontributor : Trias Rohmadoni