Ingin Wujudkan Pernikahan Impian, Pakar Perencanaan Keuangan Kasih Tips Ini

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Selasa, 06 Februari 2024 | 15:35 WIB
Ingin Wujudkan Pernikahan Impian, Pakar Perencanaan Keuangan Kasih Tips Ini
Ilustrasi pernikahan (Pixels/sergio souza)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menentukan tujuan dan konsep pernikahan sejak awal merupakan langkah penting bagi generasi muda agar dapat mempersiapkan dana dengan baik untuk mewujudkan pernikahan impian mereka.

Pakar Perencanaan Keuangan Melvin Mumpuni menekankan bahwa perencanaan tersebut harus mencakup detail tujuan, konsep, dan perhitungan biaya yang dibutuhkan.

Pentingnya memiliki dana yang telah disisihkan khusus untuk pernikahan dibandingkan mengandalkan uang hadiah atau bantuan finansial lainnya dari tamu undangan atau pihak lain.

“Idealnya generasi muda harus memiliki budget maksimal sesuai perencanaan. Kelolalah biaya-biaya pernikahan itu kurang lebih 80 - 95 persen dari dana yang dimiliki. Jangan mengandalkan hadiah, uang bonus, amplop atau angpau, atau pemberian lainnya untuk pernikahan. Lebih aman mengasumsikan perayaan itu tidak akan balik modal,” ujar dia.

Baca Juga: Gita Sinaga Tak Mau Buru-buru Menikah, Alasannya di Luar Dugaan

ilustrasi pernikahan dini (pexels.com/id-id/@emma-bauso)
ilustrasi pernikahan dini (pexels.com/id-id/@emma-bauso)

Generasi muda perlu menyadari bahwa pernikahan membutuhkan biaya yang signifikan. Oleh karena itu, sebelum menentukan anggaran pernikahan, penting bagi mereka untuk memiliki pemahaman yang jelas tentang apa yang mereka inginkan dari pernikahan tersebut dan melakukan riset harga vendor untuk menghindari kelebihan anggaran.

Selain itu, penting untuk memeriksa kondisi keuangan masing-masing pasangan untuk mengetahui sumber dana yang tersedia dan membangun komunikasi yang baik dengan pasangan serta keluarga untuk merencanakan pernikahan tanpa mengganggu keuangan masa depan mereka.

“Kuncinya adalah membangun komunikasi yang intens baik dengan pasangan, orang tua, dan calon mertua untuk menentukan perencanaan pernikahan yang selain dapat mewujudkan impian kedua pasangan, tetapi juga tidak mengganggu kesinambungan finansial pasangan menikah tersebut ke depan,” katanya.

Melvin juga menyarankan generasi muda untuk memanfaatkan ajang pameran pernikahan untuk mencari informasi tentang biaya-biaya terkait pernikahan. Pameran tersebut dapat membantu mereka memaksimalkan anggaran pernikahan dengan menemukan vendor yang sesuai dengan budget yang dimiliki.

Berdasarkan pernyataan resmi dari PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Danamon menjadi sponsor utama dalam penyelenggaraan event Bridestory Market 2024 yang bertujuan untuk memberikan solusi keuangan kepada generasi muda yang sedang mempersiapkan pernikahan. Program "Dana-mau-nikah" atau "#Danamonikah" ditujukan untuk nasabah Danamon Optimal, dengan berbagai keuntungan dan layanan prioritas yang ditawarkan untuk membantu mereka dalam persiapan pernikahan.

Baca Juga: Andika Kangen Band Sebut Pernikahan Kelimanya Paling Spesial

Melalui partisipasinya dalam Bridestory 2024, Danamon bertujuan untuk mendukung generasi muda dalam membangun fondasi keuangan yang kuat untuk masa depan mereka, dengan menyediakan solusi finansial inovatif dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI