Rumah tangga YouTuber Ria Ricis dan suaminya Teuku Ryan kini tengah diterjang badai. Pasangan tersebut kini tengah di ambang perceraian setelah Ria Ricis menggugat cerai Teuku Ryan.
Terkait dengan alasan dibalik perceraian mereka, keduanya saat ini tidak begitu banyak memberikan keterangan. Namun, suami Oki Setiana Dewi, Ory Vitrio sebagai kakak ipar Ria Ricis membongkar alasan dibalik perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Dalam pernyataannya, Ory Vitrio menyebut bahwa Teuku Ryan tak ‘menyentuh’ Ria Ricis setelah melahirkan. Menurutnya, hal tersebut adalah kesalahan yang fatal.
Setelah adanya pernyataan dari Ory tersebut, warganet pun beramai-ramai memberikan hujatan kepada Teuku Ryan karena dianggap telah menyakiti Ria Ricis.
Sementara itu, Teuku Ryan sendiri tak tinggal diam. Aktor kelahiran Aceh tersebut secara terang-terangan membantah penjelasan dari Rio.
“Dari lahiran tidak tidak disentuh? Jangan memfitnah baiknya. Allah Maha Tahu, mas Rio juga paham agama. Mohon support saja yang baik-baik,” tutur Teuku Ryan.
Bersamaan dengan hal tersebut, warganet pun ramai menyoroti dan membanding-bandingkan pendapatan antara pasangan tersebut.
Lantas, seperti apakah beda pendapatan Teuku Ryan dan Ria Ricis? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Teuku Ryan
Baca Juga: Teuku Ryan Pernah Prank Ngaku Dekati Ria Ricis Buat Pansos, Netizen: Kan Jadi Kenyataan
Sebelum menikahi adik Oki Setiana Dewi tersebut, Teuku Ryan diketahui bekerja di salah satu bank BUMN di Tanah kelahirannya yaitu di Aceh. Teuku Ryan memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya tersebut demi bisa dekat dengan Ria Ricis.