Dampingi Titi Kamal Umrah, Christian Sugiono Ngopi di Pelataran Masjidil Haram: Netizen Yakin Sudah Mualaf karena Ini

Dinda Rachmawati Suara.Com
Sabtu, 03 Februari 2024 | 11:05 WIB
Dampingi Titi Kamal Umrah, Christian Sugiono Ngopi di Pelataran Masjidil Haram: Netizen Yakin Sudah Mualaf karena Ini
Potret Titi Kamal Saat Umrah (Instagram/@tiri_kamall)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya orang-orang yang musyrik itu najis, maka janganlah mereka mendekati Masjidil Haram sesudah tahun ini. Dan jika kamu khawatir menjadi miskin, maka Allah nanti akan memberimu kekayaan kepadamu dari karunia-Nya, jika Dia menghendaki. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana."

Larangan ini juga dibuat untuk menjaga kesucian Masjidil Haram. Jika Mekkah dan Madinah menjadi area bebas masuk dan dijadikan tempat wisata, maka dikhawatirkan juga memicu ketidakkondusifan. Ini akan mengganggu kesungguhan dalam beribadah atau bahkan ibadah haji dan umrah.

Apa hukuman yang akan diberikan untuk non-muslim yang nekat datang ke Makkah?

Dilansir dari Arab News, bagi umat non-Muslim yang kedapatan menerobos masuk ke Mekkah dan Madinah, mereka akan ditangkap pihak berwenang dan diinterogasi. Ada juga beberapa kasus yang masuk ke pengadilan hingga hakim memvonis hukuman berdasarkan hasil penyelidikan motif para penyusup.

Hukuman akan diberikan sesuai dengan maksud dan niat orang tersebut. Jika para penyusup itu kedapatan berhubungan dengan organisasi teroris, ganjaran yang akan dikenakan yakni hukuman mati. Eksekusi mati merupakan tingkat hukuman maksimal di Arab Saudi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI