Ini Sebabnya, Keju Jepang Makin Populer Sebagai Bahan Campuran Makanan

Dinda Rachmawati Suara.Com
Kamis, 01 Februari 2024 | 09:45 WIB
Ini Sebabnya, Keju Jepang Makin Populer Sebagai Bahan Campuran Makanan
Ilustrasi keju
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jepang merupakan salah satu destinasi wisata favorit wisatawan dari Tanah Air. Negeri Sakura memang memiliki keunikan tersendiri sehingga sangat menarik untuk dijelajahi. 

Di negeri ini, wisatawan dapat merasakan perkembangan dari kemajuan teknologi dengan budaya dan tradisi leluhur. Soal wisata kuliner, Jepang juga punya banyak destinasi menarik, salah satunya yang berhubungan dengan keju di Hokkaido.

Pasalnya, dikutip dari Escape to Asia, sejarah pembuatan keju di Jepang memang dimulai di Hokkaido pada tahun 1800-an, saat keju Mongolia dibawa ke negara ini dari Korea dan Tiongkok. 

Namun baru dalam 150 tahun terakhir produk susu menjadi makanan utama di Jepang. Dan tren tersebut kemungkinan besar akan terus berlanjut, karena penelitian menunjukkan keju bersifat adiktif secara kimiawi —sulit untuk berhenti begitu Anda memulainya.

Baca Juga: Review Film 'Immersion', Misteri Hilangnya Karyawan di Pulau Terpencil

Sementara itu produk keju di Jepang dikenal lembut. Saat ini, banyak jenis keju yang dijual. Salah satunya balok cheddar yang memiliki ukurannya lebih kecil daripada yang Anda temukan di AS. Anda juga dapat menemukan balok kecil colby atau gouda.

Untuk merasakan keju kualitas Jepang, MEG Cheese, keju kualitas Jepang kini hadir dengan kemasan dan formula baru, rasa keju yang lebih enak, cocok untuk aneka kreasi kuliner dan lidah masyarakat Indonesia, serta hasil parutan keju terbaik. 

Dalam rangka Gebyar 10 tahun untuk para pecinta keju di Indonesia, program dengan tagline #BisaKeJepang hadir dengan kejutan-kejutan hadiahnya. Di mana, dengan membeli MEG Cheese Cheddar dan MEG Cheese Serbaguna kemasan khusus, konsumen sudah bisa mengikuti program Gebyar 10 tahun MEG Cheese #BisaKeJepang.

Peserta yang beruntung akan memiliki kesempatan untuk memenangkan hadiah trip ke Jepang, motor, logam mulia, uang elektronik dan produk MEG Cheese.

Yuk menambah seru rasa makanan Indonesia dengan keju! 

Baca Juga: Sempat Ditahan Polisi, Seorang WNI di Jepang Meninggal Dunia karena Terjangkit Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI