Profil Ria Ricis dan Teuku Ryan: Dulu Selalu Mesra, Kini Diambang Perceraian

Riki Chandra Suara.Com
Rabu, 31 Januari 2024 | 16:15 WIB
Profil Ria Ricis dan Teuku Ryan: Dulu Selalu Mesra, Kini Diambang Perceraian
Kisah Cinta Ria Ricis dan Teuku Ryan (instagram/@riaricis1795)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ria Ricis dikabarkan menggugat cerai Teuku Ryan. Adik kandung Oki Setiana Dewi iyu menggugat sang suami di di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa (30/1/2024).

"Nama tersebut sudah mendaftar di kepanitraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan di tanggal 30 Januari 2024 sore hari. Atas nama Ria Yunita melawan T. Rushariandi," ujar Taslimah selaku Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu (31/1/2024).

Gugatan Ria Ricis terdaftar dengan nomor perkara 547/Pdt.G/2024/PA.JS. Dalam gugatannya, Youtuber 28 tahun itu menuntut tiga poin yaitu gugat cerai, hak nafkah, dan hak asuh anak.

Sidang cerai perdana Ria Ricis dan Teuku Ryan akan digelar pada 19 Februari 2024.

Baca Juga: Indonesia Masters 2024: Leo / Daniel ke Final Usai Menangi Perang Saudara Lawan Fajar / Rian

Kabar perceraian ini tentu saja mengungkap informasi sebenarnya tentang keretakan rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan. Padahal, mereka dulunya adalah pasangan yang kerap mengumbar keromantisan di depan publik. Berikut profil Ria Ricis dan Teuku Ryan.

Profil Ria Ricis

Nama asli Ria Ricis adalah Ria Yunita. Selain Youtuber, Ricis dikenal sebagai adik Oki Setiana Dewi yang lebih dulu terjun ke dunia hiburan Tanah Air sebagai pemain film.

Ria Ricis merupakan bungsu dari tiga bersaudara pasangan Yunifah Lismawati dan almarhum Suliyanto. Satu lagi kakak perempuannya berprofesi sebagai dokter; Shindy Kurnia Putri Sastromartodjo.

Keluarga Ria Ricis diketahui beragama Islam, terlebih Oki Setiana Dewi sang kakak kini dikenal sebagai Ustazah. Sebagai informasi, Ricis lahir di Batam pada 1 Juli 1995 yang artinya usianya kini 27 tahun.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2024: Leo/Daniel dan Fajar/Rian Berebut Tiket Final

Ria Ricis menjajal dunia yang berbeda yakni media sosial sejak 2016. Ricis lantas dikenal sebagai YouTuber dan sempat dijuluki Ratu YouTube Indonesia, bersanding dengan Atta Halilintar karena sama-sama memiliki jumlah subscribers tertinggi.

Pada April 2023, jumlah subscribers Ria Ricis telah mencapai 31,6 juta. Salah satu konten Ricis yang paling menarik berkaitan dengan squishy serta kecintaannya pada putri duyung atau mermaid. Namun belakangan, Ricis lebih sering membagikan konten tentang keluarga.

Ria Ricis juga melebarkan sayapnya dengan menjajal dunia musik, host, hingga akting. Setidaknya ada 11 judul film layar lebar Ria Ricis sejak 2017 hingga 2022, begitu pun sejumlah acara televisi yang dibawakannya.

Di tengah kesibukannya sebagai artis, Ria Ricis mengisi kesibukan dengan menulis buku. Setidaknya ada empat buku yang telah dirilis Ria Ricis, sebut saja "Saya Pamit" dan "Maaf Untuk Papa".

Atas kiprahnya di dunia media sosial maupun hiburan, Ria Ricis berhasil menyabet sejumlah penghargaan. Di antara penghargaan tersebut ialah Vlogger Tersilet di Silet Award 2019 dan Artis Paling Socmed di Infotainment Awards 2022.

Menikah dan Terlihat Harmonis

Pernikahan Ryan dan Ria Ricis diawali lewat proses taaruf pada Juli 2021. Keduanya lalu melangsungkan lamaran pada 23 September 2021 di Hotel JW Marriott, Jakarta Selatan.

Ryan dan Ria Ricis kemudian menikah pada 12 November 2021 di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan. Dari pernikahan ini, keduanya dikaruniai seorang anak perempuan bernama Cut Raifa Aramoana atau akrab dipanggil Moana yang lahir pada 26 Juli 2022 lalu.

Keduanya kerap menunjukkan hubungan rumah tangga yang harmonis, terlebih usai lahirnya anak pertama mereka lahir.

Hanya saja, beberapa bulan belakangan suami istri itu tiba-tiba jadi jarang mengunggah kebersamaannya. Bahkan, Ria Ricis dan Teuku Ryan juga tak pernah lagi terlihat bersama.

Keduanya juga sudah mulai melepas pasang cincin kawin di jari manis mereka. Hal ini yang semakin menguatkan isu rumah tangga Ricis dan Ryan sedang berada di ujung tanduk.

Profil Teuku Ryan

Teuku Ryan bernama asli Teuku Rushariandi. Dia lahir di Langsa, Nanggroe Aceh Darussalam pada tanggal 4 Oktober 1994 sehingga kini berusia 29 tahun.

Ryan merupakan anak sulung dari dua bersaudara. Ayah Ryan bernama Teuku Rustam Effendi dan sang ibu bernama Hainul Nur Fitriyenni. Ryan mempunyai seorang adik perempuan bernama Cut Rushayu Putri.

Lahir dari keluarga bersuku bangsa Aceh, Ryan memiliki nama gelar bangsawan yakni Teuku yang diperolehnya dari budaya tradisi patrilineal. Ryan memiliki hobi balapan mobil, bahkan dia juga punya beberapa koleksi mobil balap.

Tahun 2012, Ryan menempuh pendidikan S1 di Universitas Syiah Kuala, Aceh dan lulus program studi Teknologi Hasil Pertanian tahun 2016.

Tahun 2021, Ryan melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Muhammadiyah Jakarta untuk program studi Manajemen Bisnis dan belum lama ini telah lulus.

Awalnya Ryan berprofesi sebagai pegawai bank BUMN di provinsi Aceh. Namun pada tahun 2021, dia memutuskan berhenti karena hijrah ke Jakarta agar bisa menjalin pendekatan atau taaruf dengan Ria Ricis.

Hingga kemudian Ryan pun sering muncul dalam konten-konten video YouTube Ria Ricis, sampai mulai dikenal publik sebagai selebgram. Sebagai selebgram, Ryan sangat aktif di media sosial (medsos) Instagram @teukuryantr dengan jumlah followers mencapai 4,2 juta.

Sementara akun TikTok Ryan yakni @teukuryantr tembus sampai 5,8 juta followers. Bahkan Ryan bersama Ria Ricis pernah jadi duta merek klinik kecantikan Bening's Indonesia.

Setelah pernikahannya dengan Ria Ricis, Ryan terjun ke dunia akting dengan bergabung dalam sinetron 'Jodoh Wasiat Bapak Babak 2'. Pada 2022, dia bermain di sinetron 'Kuraih Bintang 2' dan 'Love Story the Series'.

Ryan juga bermain di serial web 'Setan Glow Up' pada 2022 dan 'Bidadari Bermata Bening' tahun 2023. Selain itu Ryan diumumkan sebagai pemeran utama film religi 'Perjalanan Pembuktian Cinta', adaptasi dari novel berjudul sama karya Nusaibah Azzahra.

Bukan hanya itu, Ryan juga beberapa kali main di FTV dan menjadi video klip 'Teman Hidup' oleh penyanyi Judika tahun 2022. Dia juga pernah bernyanyi bersama Ria Ricis dalam lagu 'Janji Setia' pada tahun 2021. Tak cukup sampai di situ, Ryan juga adalah Brand Ambassador (BA) produk kecantikan Scarlett dan fashion Keke Busana.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI