Andika Kangen Band Menikah Berapa Kali? Istri Baru Seorang Dokter

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 31 Januari 2024 | 13:26 WIB
Andika Kangen Band Menikah Berapa Kali? Istri Baru Seorang Dokter
Andika Kangen Band menikah lagi. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar bahagia datang dari Andika Kangen Band yang melepas status dudanya. Bukan pernikahan pertama, publik pun penasaran Andika Kangen Band menikah berapa kali.

Ramai di media sosial, momen pernikahan Andika Kangen Band yang digelar Rabu (31/1/2023). Pemilik nama asli Andika Mahesa tersebut menikahi wanita bernama Ayu Kartika Agustina yang berprofesi sebagai dokter.

Akad nikah berlangsung khidmat. Andika Kangen Band mempersunting wanita pujaan hatinya dengan mas kawin berupa 100 gram emas.

"Mahesa Andika Setiawan bin Suprapto, saya nikahkan dan saya kawinkan anak kakak kandung saya yang bernama Ayu Kartika Agustina binti A. Bahruddin kepadamu dengan maskawin emas 100 gram dibayar tunai," ucap wali nikah dilihat dari video unggahan @lambe_turah.

"Saya terima nikah dan kawinnya Ayu Kartika Agustina bin Abin Kamarudin dengan mas kawin emas 100 gram dibayar tunai," balas Andika.

Andika Kangen Band menikah lagi. (Instagram)
Andika Kangen Band menikah lagi. (Instagram)

Lantas berapa kali Andika Kangen Band menikah?

Usut punya usut, ini bukan pernikahan perdana bagi Andika Kangen Band. Diketahui, Andika Kangen Band telah menikah sebanyak lima kali.

Penyanyi asal Lampung menikah kelima kalinya dan menjadikan Ayu Kartika Agustina sebagai tambatan hatinya kini.

Empat pernikahan Andika sebelumnya semuanya berakhir dengan perceraian. Pria yang dijuluki Babang Tamvan itu kembali menikah dengan status duda.

Baca Juga: Andika Maesa Nyaleg Dapil Lampung, Nasib Kangen Band Disoal

Andika Kangen Band menikah untuk pertama kalinya dengan meminang Ade Bunga Niari. Pernikahan tersebut hanya bertahan dua tahun, dan keduanya resmi berpisah pada 2010.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI