2. Nagita Slavina

Nagita Slavina mengenyam pendidikan SMA di SMA Al Azhar Syifa Budi Kemang. Dia kemudian melanjutkan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI). Namun Nagita hanya berkuliah selama 2 tahun di UI karena dia memilih untuk melanjutkan pendidikan di Australia.
Pada tahun 2009, Nagita berkuliah di Australian National University (ANU) Jurusan Commerce, fakultas ANU College of Business and Economics. Dia mendapat gelar ekonominya di situ. Usai lulus, istri Raffi Ahmad ini sempat belajar memasak di sekolah kuliner ternama Le Cordon Bleu London.
3. Atta Halilintar

Atta Halilintar hanya pernah mengenyam pendidikan hingga tingkat sekolah menengah pertama (SMP). Putra pertama Gen Halilintar ini memilih untuk bekerja setelah lulus SMP karena saat itu kondisi finansial keluarganya kurang baik. Selain itu, Atta juga harus ikut membantu menanggung biaya hidup adik-adiknya.
Atta memutuskan untuk mengikuti kejar paket karena dulu belum pernah menjajal bangku SMA. Suami Aurel Hermansyah ini kemungkinan baru akan lulus Kejar Paket C pada Februari 2024 mendatang.
Atta sendiri sempat mengungkap usai lulus SMA akan melanjutkan kuliah jurusan hukum. Dia ternyata sangat ingin meraih gelar sarjana hukum dan menjadi pengacara.
4. Ria Ricis

YouTuber Ria Ricis menghabiskan masa studi di kota kelahirannya yakni di Batam, Kepulauan Riau. Perempuan kelahiran 1 Juli 1995 ini berhasil meraih sejumlah prestasi dan penghargaan saat masih sekolah.
Beda dari kedua kakaknya yang unggul di akademik, prestasi Ricis justru di bidang seni. Sembari meniti karier di bidang hiburan Tanah Air, istri Teuku Ryan ini melanjutkan pendidikan sarjana dengan mengambil jurusan Komunikasi di Universitas Pancasila.
Ketika menjalani kuliah, Ricis mengaku bahwa dia kesulitan dalam membagi waktu antara kuliah dan pekerjaannya sebagai seorang publik figur. Namun berkat tekad dan niatnya, Ricis berhasil lulus pada tahun 2020 lalu dengan menempuh kuliah selama 7 tahun.
5. Rachel Vennya

Rachel Vennya tidak melupakan pendidikannya meski sudah menjadi selebgram terkenal. Dia berhasil meraih gelar sarjana (S1) dari London School Public of Relation.
Baca Juga: Sri Mulyani Buka Suara soal Jokowi Makin Gencar Beri Bansos di Masa Kampanye
Prestasi Rachel saat kuliah tidak bisa dianggap remeh. Dia merupakan lulusan terbaik dan mendapatkan beasiswa penuh untuk program S2 di London School Public of Relation, tempat dia menyelesaikan pendidikan S1-nya.