Suara.com - Raffi Ahmad menjadi artis yang juga menggeluti sejumlah bidang bisnis, salah satunya bisnis kuliner. Tak sendiri, ia bekerja sama dengan beberapa rekan untuk membangun tempat makan.
Namun seperti diketahui, bisnis kuliner adalah bidang yang kompetitif, sehingga wajar bila sejumlah restoran yang mereka bangun gulung tikar.
Kendati banyak yang tutup, Raffi terpantau masih berkecimpung di dunia bisnis kuliner. Berikut deretan bisnis kuliner Raffi Ahmad yang masih beroperasi sampai sekarang, baik yang berkonsep kaki lima hingga restoran bintang lima.
1. Karaage Kei
Raffi Ahmad memperkenalkan gerai makanan Jepang Karaage Kei pada Februari 2023 lalu. Sesuai namanya, menu andalan di resto ini adalah kaarage. Untuk sekarang, mereka masih memiliki satu gerai yang dibuka di Gandaria City.
2. Rojo Sambel
Raffi Ahmad juga mengembangkan bisnis kuliner bertaraf UMKM miliknya, yakni Rojo Sambel. Dimulai dengan satu gerai di Kalibata, dalam waktu relatif cepat Rojo Sambel memiliki cabang di banyak kota.
3. Rojo Setaman Bistro
Restoran yang terletak di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan ini baru saja di-launching pada Juni 2023 kemarin. Rojo Setaman Bistro merupakan versi "naik kelas" dari Rojo Sambel.
Restoran bergaya modern ini menawarkan berbagai jenis makanan dan minuman nusantara maupun western.
4. Le Nusa Paris
Kali ini bukan di Indonesia, Raffi Ahmad mencoba peruntungan mendirikan bisnis kuliner di Paris, Prancis. Le Nusa kabarnya sudah direncanakan sejak lama namun baru resmi dibuka pada 29 Desember 2023.
Restoran berkonsep bistronomy ini menyediakan berbagai menu khas Indonesia seperti rendang, nasi goreng, sate, hingga bakso.