Suara.com - Sosok Habib Rizieq Shihab kembali menjadi perbicangan. Ini setelah sosoknya memberikan ceramah yang dinilai lebih moderat ketimbang tahun-tahun sebelumnya.
Selain itu, Habib Rizieq diketahui juga sudah mendeklarasikan dukungannya kepada paslon nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sejak Desember 2023.
Lalu, siapa sosok Habib Rizieq dan apa saja kekayaan yang dimilikinya? Simak inilah selengkapnya.
Profil Habib Rizieq

Imam Besar FPI, H. Al-Habib Muhammad Rizieq bin Hussein Shihab, Lc., M.A., Ph.D. atau akrab dikenal dengan nama Habib Rizieq adalah salah satu ulama besar di Indonesia. Sosoknya memiliki banyak jamaah yang tersebar di seluruh Indonesia.
Ulama kelahiran Jakarta, 24 Agustus 1965 ini memiliki darah Betawi. Ia dikenal sebagai keturunan Hadhrami yang merupakan keturunan dari Nabi Muhammad SAW.
Rizieq menghabiskan masa kecilnya hingga remaja di Jakarta, sebelum akhirnya berpindah ke Arab Saudi. Di Tanah Suci, ia berkuliah selama 4 tahun. Ia mengambil Jurusan Studi Agama Islam di Universitas Raja Saud pada 1994.
Dua tahun setelah lulus kuliah, Rizieq kembali ke Indonesia untuk mengabdi dengan menjadi guru SMA. Tak hanya itu, ia juga mulai aktif menyiarkan dakwah lewat organisasi organisasi Islam yang diikutinya. Sebut saja Jamiat Kheir, Dewan Syariah di BPRS At-Taqwa, dan berbagai majelis taklim di Jabodetabek.
Dalam perjalanan hidupnya, Rizieq cukup resah dengan perilaku anak bangsa yang kerap keluar dari akidah Islam. Hal itu membuatnya membangun organisasi bernama Front Pembela Islam (FPI) pada 17 Agustus 1998 di Pondok Pesantren Al-Umm, Tangerang.
Baca Juga: Habib Rizieq: Jangan Kafirkan Orang yang Punya Pilihan Beda dengan Ijtima Ulama
Tak hanya membentuk FPI, Rizieq juga mengelompokkan beberapa anggotanya dengan sebutan Sayap Juang dan Laskar Pembela Islam.