Suara.com - Nama Tom Lembong terus diperbicangkan setelah disinggung Gibran Rakabuming Raka dalam acara debat cawapres pada Minggu (21/1/2024). Kekinian, Tom Lembong dipanggil dengan sapaan ahjussi.
Semenjak namanya disebut oleh salah satu cawapres, sosok Tom Lembong menjadi pusat perhatian. Tak sedikit warganet yang mendadak mengidolakan pria yang sempat menjadi Menteri Perdagangan dan penulis pidato Presiden Jokowi tersebut.
Tom Lembong dianggap sebagai pria berkarakter. Gayanya yang necis dengan gaya bicara khas dengan suara beratnya membuat dirinya dinilai berwibawa. Meski sudah berusia 52 tahun, pemilik nama asli Thomas Trikasih Lembong tersebut bak menjadi idola baru di kalangan warganet.
Momen menarik terlihat ketika Tom Lembong berkunjung ke Surabaya. Co-captain timnas pemenangan untuk Anies Baswedan-Cak Imin (AMIN) itu diajak foto bersama oleh sejumlah simpatisan.
Terdengar suara seseorang yang memanggilnya Ahjussi saat mengarahkan posisi untuk berfoto.
"Ahjussi majuan ahjussi," kata orang tersebut hingga jadi perhatian warganet.
"Pak tom, ahjussi sekarang dipanggilnya. Saranghaeo oppa," kata warganet. "Bapak Ahjussi Indonesia ya," sahut warganet. "Waw ahjussi andalah nih, sehat-sehat terus," celetuk yang lain.
Ahjussi sendiri merupakan panggilan untuk pria usia sekitaran 35 tahun di Korea Selatan. Ahjussi diartikan sebagai 'paman' atau 'om'. Namun, bukan paman atau om saudara laki-laki ayah atau ibu kita, melainkan sapaan untuk pria paruh baya secara umum.
Selain dipanggil Ahjussi, penampilan Tom Lembong ketika menghadiri acara di Surabaya mencuri atensi.
Baca Juga: Sentil Keras Tom Lembong, Kekayaan Luhut Binsar 8 Kali Lipat Lebih Besar Dibanding Eks Kepala BKPM
Usut punya usut, ayah dua anak itu mengenakan kaos polo atau poloshirt Lacoste warna biru dongker. Merujuk situs resmi, kaos tersebut dibanderol Rp1.399.000.
Bukan hal mengherankan Thomas Lembong memilih kaos jutaan rupiah, terlebih dia disebut-sebut memiliki harta fantastis. Merujuk LHKPN, Tom Lembong melaporkan harta kekayaannya mencapai Rp101,4 miliar pada 2019.