4 Gelar Adat Mahfud MD: Semua Istimewa, dan Jarang Banyak yang Tahu

Kamis, 25 Januari 2024 | 08:45 WIB
4 Gelar Adat Mahfud MD: Semua Istimewa, dan Jarang Banyak yang Tahu
Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD akan memprioritaskan pengesahan Rancangan Undang-Undang Perlindungan Pekerja Rumah Tangga.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Gelar kehormatan Ane Elake Kerike Mimise, Kai Kele Kuru, Kai Aramauke Tamata Bokala Mei Maluku diberikan masyarakat Maluku kepada Mahfud MD yang artinya pemimpin besar jujur dan berani pelindung masyarakat Maluku.

Gelar ini diberikan kepada Mahfud MD masih terkait ketegasannya memimpin Mahkamah Konstitusi (MK) yang dinilai mampu melindungi masyarakat adat sebagai kelompok rentan, sekaligus mudah tergerus era modernisasi.

3. Karaeng Tojeng

Gelar Karaeng Tojeng diberikan masyarakat adat Galesong, Sulawesi Selatan karena menganggap Mahfud MD sebagai sosok pembawa kebenaran. Gelar ini diberikan karena menganggap Mahfud memiliki kepemimpinan assulapak appak, yaitu cerdas, berani, jujur dan berada.

Gelar diberikan tidak hanya karena memiliki sifat-sifat tersebut, Mahfud dianggap mempraktekkan dalam kehidupan.

Karaeng Tojeng berasal dari dua kata, yaitu Karaeng yang berarti peningkatan status yang lebih tinggi dari Daeng yang diberikan untuk bangsawan yang memiliki derajat hamba dari yang mulia, dan kata Tojeng yang berarti benar atau kebenaran.

Mahfud dinyatakan memiliki kurang lebih sama dengan sikap I Manindori Karaeng Tojeng, Karaeng Galesong Tu Menanga Ri Tappakna yang meninggal di Malang, Jawa Timur.

4. Anak Adat

Mahfud MD mendapat gelar kehormatan sebagai Anak Adat dari warga suku Marori Menggei, Merauke, Papua dengan nama Mohammad Mahfud Dongguol Kaise.

Baca Juga: Prabowo Subianto Unggah Foto Sate Madura, Netizen Sentil Mahfud MD

Gelar ini diberikan dalam pesta Maypur Yungrouw yang artinya pesta pengangkatan atau pengukuhan Anak Adat di Kampung Wasur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI