Serba Serbi Tahun Baru Imlek 2024: Asal-Usul, Shio hingga Jumlah Hari Libur

Sabtu, 20 Januari 2024 | 15:05 WIB
Serba Serbi Tahun Baru Imlek 2024: Asal-Usul, Shio hingga Jumlah Hari Libur
Serba Serbi Tahun Baru Imlek 2024: Asal-Usul, Shio hingga Jumlah Hari Libur
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

• Minggu, 11 Februari 2024: Libur Akhir Pekan 

Asal-Usul Tahun Baru Imlek 

Perayaan tahun baru Imlek dikenal juha dengan istilah Chinese Lunar New Year dan Festival Musim Semi. Di Cina sendiri, perayaan Imlek dianggap sebagai hari yang paling penting. Oleh karena itu, Pemerintah Cina memberikan hari libur selama seminggu penuh untuk masyarakat. 

Melansir dari laman Wake Forest University, perayaan tahun baru Cina sudah ada sejak 3.500 tahun yang lalu. Sejak saat itu sampai sekarang, sudah terjadi banyak perubahan terhadap peringatannya. 

Tanggal kemunculan Imlek yang sebenarnya hingga saat ini tidak diketahui. Beberapa orang meyakini jika perayaannya berawal pada saat masa Dinasti Shang. Kala itu, penduduk Thionghoa membuat sebuah persembahan yang dilakukan untuk menghormati para dewa dan leluhur pada setiap awal dan akhir tahun. 

Jika dalam bahasa Mandarin, "nian" memiliki arti tahun. Istilah tersebut ternyata pertama kali ada di zaman Dinasti Zhou. Lebih lanjut, penetapan tanggal tahun baru Imlek pertama kali terjadi pada masa Dinasti Han. 

Kemudian, di masa pemerintahan Dinasti Tang hingga Qing, terdapat banyak sekali adat-istiadat yang bermumculan guna merayakan tahun baru Imlek. Di antaranya yaitu memakan siomay, menyalakan petasan, mengunjungi sanak-saudara, hingga menonton kesenian barongsai. 

Selanjutnya di tahun 1912, Pemerintah Cina mulai menghapus tahun baru Imlek serta kalender Lunar. Cina lantas memakai penanggalan Gregorian serta memeringati tahun baru setiap tanggal 1 Januari. Batu pada 1949, tahun baru Imlek muncul lagi dan diberi berganti nama menjadi Festival Musim Semi. 

Shio Tahun Baru Imlek 2024 

Baca Juga: Tahun Baru Imlek 2024 Shio Apa yang Untung dan Cuan Terus?

Di setiap tahunnya, kalender Lunar di wakili dengan 12 zodiak hewan Tionghoa. Hewah-hewan tersebut antara laim Tikus, Kerbau, Harimau, Naga, Ular, Kelinci, Kuda, Kambing, Monyet, Anjing, Ayam, dan Babi. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI