Suara.com - Ustaz Solmed membuat heboh dengan mengatakan islam memperbolehkan pamer harta. Padahal netizen sudah mengingatkan tentang adanya ayat al-quran yang melarang sikap berlebih-lebihan. Benarkah dibenci Allah SWT?
Ustaz Solmed sampaikan pembelaan terkait sikapnya dinilai pamer harta, yang ternyata diperbolehkan dalam islam. Bahkan suami April Jasmine itu menyadur isi al-quran tepatnya dalam surat Ad-Dhuha ayat 11.
"Ya, pertama ada ayat 'wa amma bini'mati rabbika fa haddits'," ujar Ustaz Solmed saat menjadi bintang tamu sebuah talk show belum lama ini.
Pendakwah dengan bayaran fantastis itu juga menjelaskan arti dan makna ayat tersebut. Bahkan ada kalimat yang disimpulkan Ustaz Solmed, memperbolehkan menunjukan harta di media sosial.
Baca Juga: Dikritik gara-gara Bikin Konten Rumah Mewah, Ustaz Solmed Cuek: Happy-happy Aja
"Kalau kamu dapat nikmat, kasih tahu. 'Fa haddits' itu kalau bahasa sekarang update status, informasikan ke orang," paparnya.
Seperti diketahui belum lama ini viral rumah mewah Ustaz Solmed dengan fasilitas mentereng, dari mulai kolam renang, playground, cafe hingga lapangan basket dan sebagainya.
Bahkan di media sosial lelaki bernama lengkap Sholeh Mahmoed Nasution ini juga menunjukan aksinya touring dengan motor gede, mobil sport mewah Ferrari hingga bepergian ke luar negeri. Bahkan koleksi tas mewah April Jasmine, per satu unit harganya bisa mencapai ratusan juta.
5 ayat al-quran larangan berlebih-lebihan
Melansir NU Online, Rabu (17/1/2024) ketidaksukaan Allah SWT tentang sikap berlebihan sangat tampak ditunjukan bukan hanya satu ayat al-quran saja. Setidaknya ada 5 ayat al-quran tentang larangan sikap berlebih-lebihan.
Baca Juga: Ustaz Solmed Dianggap Pamer Lagi, Bagi-bagi Duit Rp 70 Juta ke Netizen: Sombong Amat
Dalam islam sikap berlebih-lebihan atau melampaui batas disebut sebagai ghuluw, yaitu berlebihan dalam ibadah, dalam memuji, menyanjung seseorang, tempat, budaya, adat. Bahkan termasuk berlebihan dalam mencela yang tertuang dalam surat Al-Maidah ayat 77.
5 ayat al-quran tentang larangan sikap berlebih-lebihan dan melampaui batas merupakan perilaku yang dibenci Allah SWT, di antaranya sebagai berikut:
1. Larangan Makan Minum Berlebihan
Berlebih-lebihan yang dibenci Allah SWT termasuk dalam makanan dan minuman yang tertuang dalam Surat Al-A'raf ayat 31, sebagai berikut:
"Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) mesjid, makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan,"
2. Larangan hidup bermewah-mewahan
Sikap berlebihan juga mengingatkan tentang fenomena mutrifin yaitu orang yang hidup bermewah-mewahan bisa berdampak pada sikap durhaka.
"Dan jika Kami hendak membinasakan suatu negeri, maka Kami perintahkan kepada orang-orang yang hidup mewah di negeri itu (supaya mentaati Allah) tetapi mereka melakukan kedurhakaan dalam negeri itu, maka sudah sepantasnya berlaku terhadapnya perkataan (ketentuan Kami), kemudian Kami hancurkan negeri itu sehancur-hancurnya," terang Surat Al-Isra ayat 16.
3. Salah satu penghuni neraka
Al-quran juga mengungkap golongan penghuni neraka adalah Ashhabusy-Syimâl yang memiliki ciri terbiasa untuk hidup berlebihan atau bermewah-mewahan.
"Sesungguhnya mereka sebelumnya hidup bermewah-mewah. Dan mereka terus menerus mengerjakan dosa besar," bunyi Surat Al-Waqi'ah ayat 45 sampai 46.
4. Berlebihan saat infak
Infak atau shadaqah memang baik, tapi Allah SWT juga melarang berinfak berlebihan dan sebaliknya dilarang pula untuk pelit atau kikir sehingga dianjurkan infak sewajarnya.
"Dan, orang-orang yang apabila berinfak tidak berlebihan dan tidak (pula) kikir. (Infak mereka) adalah pertengahan antara keduanya," bunyi Surat Al-Furqan ayat 67.
5. Allah tidak suka orang berlebih-lebihan
“Dialah yang menumbuhkan tanaman-tanaman yang merambat dan yang tidak merambat, pohon kurma, tanaman yang beraneka ragam rasanya, serta zaitun dan delima yang serupa (bentuk dan warnanya) dan tidak serupa (rasanya). Makanlah buahnya apabila ia berbuah dan berikanlah haknya (zakatnya) pada waktu memetik hasilnya. Akan tetapi, janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan," jelas Surat Al-An’am ayat 141.