Suara.com - Video Rewind Indonesia 2023 yang diunggah oleh kanal YouTube Indonesian Creators cukup banyak mendapatkan tanggapan positif. Salah satunya karena kemunculan food vlogger, Ria SW. Namun rupanya, ketika diunggah ke dalam sebuah base di Twitter atau X, cukup banyak yang belum mengetahui profil Ria SW.
Bagi Anda yang mencintai dunia makanan tentu sudah tidak asing dengannya. Namun, jika masih penasaran dengan sosoknya, simak informasi berikut profil Ria SW berikut.
Profil Ria SW
Ria Sukma Wijaya, atau lebih dikenal dengan nama Ria SW adalah seorang YouTuber Indonesia yang telah sukses dalam dunia konten kuliner.
Baca Juga: Rewind Indonesia 2023 Trending Nomor 1 di YouTube, Ada Apa Saja?
Dikenal karena memberikan ulasan makanan dengan detail dan tampilan yang tak berlebihan, Ria SW telah memikat hati penggemarnya sejak tahun 2016.
Ria SW lahir pada 29 April 1988 di Jakarta. Ia menyelesaikan pendidikannya di The London School of Public Relations (LSPR).
Ria SW sangat suka dengan berbagai hal tentang luar angkasa dan alien. Bahkan, Ria sering menyebut dirinya lahir pada 29 April 1838 dan berasal dari planet Zizya. Ria SW diketahui menuturkan jokes seperti itu lantaran ingin menjaga privasi dirinya dan keluarga.
Meski begitu, berbagai sumber melansir bahwa Ria sebenarnya lahir pada 29 April 1988. Walau kini namanya kian melambung, Ria SW sangat tertutup soal kehidupan pribadi.
Ia bisa memisahkan antara konten yang bersifat pribadi dan konten yang layak untuk jadi konsumsi publik. Karena itu, sejak awal, konten-kontennya memang sangat terkonsep.
Pekerjaan Ria SW
Sebelum terjun menjadi seorang Food Vlogger, Ria SW pernah bekerja sebagai freelancer di Sony Music, menjadi Freemantle Media selama 2 tahun dan pindah ke SCTV sebagai creative dan kemudian menjadi creative director.
Setelah itu, ia memutuskan untuk bekerja di RTV sebagai senior creative dan kembali lagi bekerja lagi di Fremantle Media sebagai asisten produser. Pekerjaan terakhirnya sebelum menjadi seorang YouTuber adalah sebagai produser di MBDC.
Punya slogan khusus
Setiap Food Vlogger tentu memiliki ciri khasnya sendiri sehingga bisa diingat oleh penggemarnya, tidak terkecuali Ria SW.
Selain dikenal sebagai Food Vlogger yang tidak lebay, wanita berusia 36 tahun ini tanpa sengaja sering mengucapkan kata ‘“can!”setiap kali akan menyantao makannya. Kata itu sendiri sebenarnya berasal dari Bahasa Korea Selatan yang digunakan sebelum bersulang bersama.
Seperti itulah profil Ria SW, food vlogger legendaris yang disukai warganet akhirnya muncul di Rewind 2023.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri