Anies Baswedan memiliki seorang istri bernama Fery Farhati, dan Cak Imin mempunyai istri bernama Rustini Murtadho. Keduanya kerap terlihat setia mendampingi suaminya dalam perjalanan Anies Baswedan dan Cak Imin menjadi calon presiden serta calon wakil presiden Indonesia.
Baik Fery Farhati ataupun Rustini Murthado, keduanya diketahui sama-sama memiliki rekam jejak pendidikan yang tinggi. Lantas, seperti apakah pendidikan Fery Farhati vs Rustini Murtadho? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Pendidikan Fery Farhati
Fery Farhati selama ini dikenal sebagai akademisi lulusan dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Perjalanan cinta Anies Baswedan dan dirinya pun diketahui berawal dari kampus ternama Indonesia ini, meskipun mereka berbeda jurusan.
Fery Farhati sudah mendampingi Anies Baswedan sejak 11 Mei 1996. Selama itu juga, ibu dari empat anak ini selalu berada di sisi Anies Baswedan. Termasuk pada saat sang suami menjadi Rektor Paramadina, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Gubernur DKI Jakarta, hingga terbaru kini menjadi bacapres.
Fery menyelesaikan pendidikan sarjana Psikologi dari Fakultas Psikologi UGM di Yogyakarta pada 1996. Lalu, ia melanjutkan pendidikan S2 di bidang Applied Family and Child Studies di Northern Illinois University (NIU), School of Family, Consumer and Nutrition Sciences, DeKalb, Illinois, Amerika Serikat (AS) pada tahun 2002.
Pendidikan Rustini Murtadho
Sosok Rustini dalam kesehariannya melakoni peran sebagai ibu rumah tangga. Ia mempunyai 3 orang buah hati yang bernama Mega Safira, Rahma Arifa, dan Egalita Azzahra. Meski demikian, Rustini juga kerap terlihat mendampingi sang suami pada saat bertugas.
Tak hanya sebagai seorang istri, Rustini Murtadho juga dianggap bisa menjadi rekan diskusi yang baik untuk Cak Imin. Rustini Murtadho merupakan lulusan dari IAIN Sunan Kalijaga Yogyakarta atau yang saat ini berganti nama menjadi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Pada saat masih duduk di bangku kuliah, sosok yang lebih akrab dengan sapaan Mbak Rose tersebut juga diketahui pernah menjadi seorang aktivis.
Kehadiran Rustini Murtadho diharapkan bisa menambah ketenangan Cak Imin saat melakoni Debat Cawapres 2024. Termasuk pada saat menjawab beragam pertanyaan dari para panelis dan cawapres lainnya.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa