6. Dara Sunda Usia 27 Tahun

Perempuan pemilik nama lengkap Amanda Nur Alliyah Zahra ini lahir pada 8 Mei 1996 sehingga kini berusia 27 tahun. Amanda Zahra berasal dari keluarga Sunda yang berada secara ekonomi. Ibunya bernama Vera Noor Baaman.
7. Aktif di Sosmed

Amanda Zahra kini dikenal sebagai selebtweet, selebgram dan TikTokers. Akun Twitter X Amanda @amndzahra sudah memiliki 367,6 ribu pengikut dan hanya 1.330 mengikuti sejak bergabung pada Juli 2009.
Pada akunnya itu, Amanda juga menuliskan akun TikTok @princess.kinoi yang sudah memiliki 126,9 ribu pengikut dan hanya 65 mengikuti. Amanda kini terlihat banyak aktif di X dan kerap mempromosikan sejumlah produk di akun pribadinya.
Kontributor : Trias Rohmadoni