3. Dolce Gabbana Sneakers

Bilqis tampil dengan tidak kalah bergaya saat menemani ibunya bekerja. Seperti dilihat di unggahan @tingtingcloset pada tahun 2019 silam, Bilqis pernah mengenakan Graffiti Print Sneakers dari rumah mode Dolce Gabbana.
Sepatu itu didominasi dengan warna putih, kemudian dilengkapi dengan tali berwarna hitam. Produk ini dijual dengan harga USD390 atau setara Rp5,5 juta per pasang.
4. Gucci Yellow Ace Sneakers

Lagi-lagi Ayu memberikan sepatu dari Gucci untuk sang putri. Tampak sepatu itu masih didominasi dengan logo Gucci, tetapi dilengkapi juga dengan aksen berwarna kuning menyala.
Gucci Yellow Ace Sneakers ini dibanderol dengan harga USD365. Jika dikonversikan ke mata uang Indonesia, harga sepatunya adalah Rp5,2 juta sepasang.
5. Gucci Horsebit Slippers

Bilqis pernah tertangkap mengenakan sepasang sandal berwarna putih dengan motif titik-titik kecil berwarna hitam dan aksen rantai emas di salah satu foto unggahan Ayu.
Namun bukan sembarang sandal, alas kaki satu itu adalah Gucci Horsebit Slippers yang dijual seharga USD410 atau setara dengan Rp6 juta.
Baca Juga: Momen saat Ayu Ting Ting Nangis Kenang Ucapan Enji saat Jatuhkan Talak