Potret Anggun Anisha Rosnah Jalani Prosesi Berbedak Mandi Sebelum Menikah Dengan Pangeran Mateen, Upacara Apa Itu?

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Kamis, 11 Januari 2024 | 12:31 WIB
Potret Anggun Anisha Rosnah Jalani Prosesi Berbedak Mandi Sebelum Menikah Dengan Pangeran Mateen, Upacara Apa Itu?
Anisha Rosnah. (Dok. Instagram/MusahPortofolio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernikahan Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah dijadwalkan berlangsung pada Kamis (11/1/2024), namun rangkaian upacara pernikahan mereka yang akan berlangsung selama 10 hari telah dimulai sejak Minggu (7/1/2024).

Salah satu acara yang telah dilangsungkan adalah pengajian, di mana kedua calon pengantin mengikuti tradisi Melayu di Brunei Darussalam dengan membaca dan mempelajari Al-Qur'an.

Selain prosesi pengajian, Anisha Rosnah baru-baru ini juga diketahui telah menjalani upacara Berbedak Mandi. Hal itu terungkap dalam sebuah akun Instagarm muash.portfolio.

"Upacara Berbedak Mandi, yang menjadi salah satu sorotan utama, berlangsung di Istana Nurul Iman. Pada acara ini, HRH Pangeran ‘Abdul Mateen dan YM Dayang Anisha Rosnah binti Adam dimandikan berkah oleh anggota keluarga terdekat. Para orang tua, saudara kandung, dan tokoh-tokoh yang dihormati turut meramaikan kesempatan bersejarah ini, memberikan dukungan kepada pasangan yang akan segera menikah dengan sentuhan glamor dan menjunjung tradisi," demikian tulis akun tersebut.

Baca Juga: 5 Potret Anisha Isa- Kalebic, Calon Istri Pangeran Mateen yang Ternyata Sahabatan Dari Kecil

Bagi warga Brunei Darussalam, upacara Berbedak Mandi menjadi ritual yang harus dijalani. Tapi mungkin bagi masyarakat Indonesia masih belum tahu prosesi tersebut. 

Dilansir dari berbagai sumber Berbedak Mandi adalah upacara pemberkatan calon pengantin yang dipraktikkan oleh anggota keluarga terdekat, terutama orang tua, saudara, dan mereka yang lebih tua di rumah masing-masing.

Pada saat ini, mereka dihiasi dengan bedak lulur tradisional yang disapukan ke seluruh tubuh oleh anggota keluarga terdekat, melambangkan simbol kesuburan dan kekayaan.

Pernikahan Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah binti Adam akan berlangsung selama 10 hari. Rangkaian acara pernikahan telah dimulai sejak Minggu, 7 Januari 2024, dengan Majlis Istiadat Bersuruh Diraja atau lamaran kerajaan.

Kemudian dilanjutkan dengan Majlis Istiadat Membuka Gendang Jaga-Jaga pada Senin, 8 Januari 2024; Majlis Istiadat Menghantar Tanda Diraja dan Pertunangan Diraja pada Selasa, 9 Januari 2024; dan Majlis Istiadat Berbedak Pengantin Diraja pada Rabu, 10 Januari 2024.

Baca Juga: Profil Anisha Rosnah, Calon Istri Pangeran Abdul Mateen dari Kerajaan Brunei Darussalam

Setelah itu, keduanya akan menjalani prosesi akad nikah pada Kamis, 11 Januari 2024. Dilanjutkan kembali pada Minggu, 14 Januari 2024, kerajaan akan melaksanakan Majlis Istiadat Bersanding Pengantin Diraja.

Keesokan harinya, Senin, 15 Januari 2024 rangkaian pesta dilanjutkan dengan Majlis Persantapan Diraja dan ditutup dengan Majlis Istiadat Membaca Doa Selamat serta Menutup Gendang Jaga-jaga pada Selasa, 16 Januari 2024.


 
 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI