Suara.com - Kedekatan Alam Ganjar dan Eca Aura beberapa waktu belakangan ini masih menjadi sorotan. Kedekatan keduanya ini membuat keluarga dari Alam Ganjar maupun Eca Aura juga disorot, termasuk sosok ayah masing-masing.
Pasalnya, ayah dari Alam Ganjar dan Eca Aura bukanlah orang sembarangan. Untuk ayah Alam Ganjar, yakni Ganjar Pranowo merupakan mantan Gubernur Jawa Tengah yang saat ini juga menjadi calon presiden nomor urut 3 untuk pemilu pada Februari 2024 mendatang.

Sementara ayah Eca Aura, Erwin Japasal juga bukan sosok sembarangan. Ia merupakan seorang konglomerat di Malang yang memiliki berbagai bisnis. Ayah Eca Aura juga diketahui menjabat sebagai Direktur PT Medic Brivit Indonesia yang bergerak di bidang alat kesehatan.
Kehebatan keduanya ini juga tidak lepas dari pendidikan yang ditempuh Ganjar Pranowo dan Erwin Japasal. Lantas apa latar belakang pendidikan Ganjar Pranowo dan Erwin Japasal
Pendidikan Ganjar Pranowo
Untuk Ganjar Pranowo diketahui menempuh pendidikan di Jawa Tengah. Sekolah dasar dan menengah, dirinya menempuh pendidikan di SD dan SMP Kutoarjo. Setelah lulus, ayah Alam Ganjar ini melanjutkan sekolah di SMA BOPKRI, Yogyakarta.

Untuk pendidikan tinggi, Ganjar Pranowo kuliah di Fakultas Hukum, Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta.
Sementara dirinya mengambil S2 (master) di jurusan Ilmu Politik dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia.
Biaya yang dihabiskan untuk kuliah sendiri tidaklah sedikit. Untuk Fakultas Hukum, berdasarkan situs resmi UGM, besaran uang kuliah tunggal (UKT) dibagi menjadi beberapa biaya, di antaranya:
- UKT Pendidikan Unggul Rp 9.200.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 25 persen yaitu Rp 6.900.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 50 persen yaitu Rp 4.600.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 75 persen yaitu Rp 2.300.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 100 persen Rp 0
Sementara untuk biaya S2 di UI sendiri untuk jurusan Ilmu Politik saat ini diketahui dikenakan biaya Rp 14.000.000 untuk UKT. Sementara untuk iuran pengembagan institusi (IPI) dikenakan biaya Rp 10.000.000.
Pendidikan Erwin Japasal