Harta kekayaan Ganjar Pranowo: Gubernur tajir atau sederhana?
Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah wajib melaporkan harta kekayaannya ke Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK melalui Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN.
Ternyata, harta kekayaan Ganjar Pranowo terbilang standar untuk pejabat sekalibernya. Ganjar tercatat memiliki total harta kekayaan sejumlah Rp13.452.610.045 alias Rp13,4 miliar.
Lebih spesifiknya, harta kekayaan Ganjar sebagian besar berasal dari tanah dan bangunan dengan nilai total Rp2,745 miliar.
Ganjar memiliki kepemilikan atas beberapa unit tanah dan bangunan yang tersebar di berbagai daerah di Jawa Tengah. Seluruh unit tanah dan bangunan tersebut juga merupakan hasil sendiri.
Selain itu, harta kekayaan Ganjar tercermin dari isi garasinya. Politisi kelahiran Karanganyar ini menyimpan mobil dan motor senilai Rp1,4 miliar.
Berikut detil kendaraan Ganjar Pranowo:
- Nissan Teana tahun 2013 senilai Rp 180 juta
- Mitsubishi Pajero Sport tahun 2018 senilai Rp 450 juta
- Viar Scooter tahun 2018 senilai Rp 9 juta
- Kawasaki ER-6N tahun 2012 senilai Rp 50 juta
- Toyota Crown tahun 2008 senilai Rp 185 juta
- Hyundai Ioniq EV tahun 2021 senilai Rp 550 juta
Selain itu, Ganjar mengantongi harta bergerak lainnya sebesar Rp676 juta. Ganjar sayangnya berutang sebesar Rp1,37 miliar.
Bukti kedekatan Alam Ganjar dengan Eca AURA
Baca Juga: Safari Politik ke Lampung, Siti Atikoh Mendadak Ditangisi Tukang Ojek Wanita: Susah Kerja Bu!
Kendati berasal dari latar belakang keluarga dan ekonomi yang berbeda, kedekatan Alam Ganjar dengan Eca AURA semakin erat.