Kenapa Al Ula dihindari Rasulullah SAW?
Hal ini berkaitan dengan kisah Kaum Tsamud yang merupakan kaum Nabi Saleh AS yang dianggap menentang dan enggan menyembah Allah SWT.
Kaum Tsamud juga meminta kepada Nabi Saleh AS untuk mendatangkan azab, yang kemudian dikabulkan oleh Allah SWT. Karena kisah ini dan larangan Allah SWT untuk tidak mendekati tempat-tempat yang terkait dengan kebinasaan sebelumnya, Rasulullah memilih untuk menghindari Al-Ula.
Meskipun memiliki hubungan dengan kota terkutuk ini, saat melalui perjalanannya Nabi Muhammad tetap menghormati larangan dan tata krama yang telah Allah SWT tetapkan sebagai bentuk kepatuhannya.
Demikian penjelasan mengapa Al Ula jadi tempat terkutuk dan dihindari oleh Nabi Muhammad SAW yang kekinian justru dikunjungi oleh artis.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama