Clairine Clay Orang Mana? Jadi Idola Fuji Sejak Sebelum Dinikahi Joshua Suherman

Senin, 08 Januari 2024 | 18:02 WIB
Clairine Clay Orang Mana? Jadi Idola Fuji Sejak Sebelum Dinikahi Joshua Suherman
Profil Clairine Clay (Instagram/@clairineclay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Clairine Clay orang mana? Pertanyaan ini banyak dicari oleh publik di laman pencarian Google. Hal ini mungkin ada kaitannya dengan sosoknya yang baru saja hadir di podcast milik Deddy Corbuzier.

Pemilik nama asli Clairine Christabel Oey tiba-tiba diminta ikut menjadi bintang tamu di podcast tersebut bersama Fujianti Utami Putri alias Fuji dan sang suami, Joshua Suherman.

Dalam podcast tersebut, Fuji mengaku sangat mengidolakan Clairine Clay sejak lama. Ia pun merasa begitu malu saat bisa bertemu langsung dengan istri penyanyi yang akrab disapa Jojo Suherman tersebut.

"Kak Joshua gimana kenalan sama istrinya? Aku ngefans banget sebenarnya sama Kak Clairine Clay, tapi malu tadi pas ketemu," ungkap Fuji dikutip Senin (8/1/2024).

Baca Juga: Fuji Ngaku Termotivasi Ingin Tobat Saat PDKT dengan Anak Pesantren

Lantas siapakah sosok Clairine Clay sesungguhnya? Berikut uraiannya.

Clairine Christabel Oey atau yang lebih dikenal Clairine Clay lahir pada 16 Agustus 1995, sehingga saat ini usianya telah genap 28 tahun.

Ia merupakan keturunan Papua, Padang, dan Tionghoa. Sang ibu bernama Novita Sari yang merupakan model sekaligus penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Wanita kelahiran Jakarta ini diketahui beragama Kristen. Ia pernah menempuh pendidikan di SD Kristen 6 Penabur Jakarta, SMP Kristen 4 Penabur Jakarta, SMA Kristen 5 Penabur Jakarta.

Ia juga sempat menempuh kuliah S1 Desain Komunikasi Visual. Namun, dorp out lantaran saat memasuki semester 5 ia mengidap penyakit kelainan otak.

Baca Juga: Aaliyah Massaid Kini Berani Cium Tangan Thariq Halilintar, Padahal Dulu Fuji Dilarang

Istri Jojo Suherman ini mengawali karier di dunia hiburan dengan mengikuti ajang Indonesian Idol pada 2014. Namun, ia hanya berhasil bertahan hingga tahap kelima.

Kendati pernah mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi, nama Clairine Clay lebih banyak dikenal karena aktingnya di sejumlah film.

Ia pernah membintangi film berjudul Generasi Micin vs Kevin, Yowes Ben 2, Anak Garuda, Temen Kondangan, Yowes Ben 3, Ganjil Genap, dan yang baru akan tayang Mukidi.

Lebih lanjut, wanita bermarga Tionghoa Oey ini juga beberapa kali sempat membintangi sejumlah judul film pendek, serial web, hingga serial televisi.

Itulah uraian mengenai Clairine Clay yang jadi idola mantan kekasih Thariq Halilintar. Semoga bermanfaat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI