Al Ula Itu Tempat Apa? Bikin BCL Dihujat Gegara Datang ke Sana Bareng Tiko Aryawardhana

Senin, 08 Januari 2024 | 13:56 WIB
Al Ula Itu Tempat Apa? Bikin BCL Dihujat Gegara Datang ke Sana Bareng Tiko Aryawardhana
BCL, Tiko Aryawardhana, dan Noah Sinclair di Al Ula (Instagram/itsmebcl)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Al Ula merupakan salah satu nama kota yang ada di Arab Saudi. Kota ini berada kurang lebih 300 km di sebelah utara Madinah.

Dihimpun dari sejumlah literatur, Al Ula merupakan kota yang dulunya dihuni oleh kaum Tsamud, kaum Nabi Saleh AS.

Kaum Tsamud sendiri adalah golongan yang mendapatkan azab dari Allah SWT karena kekufurannya kepada sang pencipta.

Dalam salah satu riwayat dikisahkan bahwa semasa hidupnya, Nabi Muhammad SAW sangat menghindari Al Ula.

Saat berjalan melewati kota ini, Rasulullah akan mempercepat langkahnya dan enggan menolehkan kepala ke kanan atau kiri.

Konon, keengganan Nabi Muhammad SAW mendatangi Al Ula berkaitan erat dengan kisah kaum Tsamud yang diazab karena mendustakan Nabi Saleh.

Memiliki sejarah yang panjang, Al Ula akhirnya dikembangkan menjadi tempat wisata oleh pemerintah Arab Saudi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI