Suara.com - Deddy Corbuzier mengundang Fujianti Utami Putri alias Fuji sebagai salah satu bintang tamu di episode podcast terbarunya, PodHub.
Potongan video konten YouTube suami Sabrina Chairunnisa itu pun kini beredar luas di media sosial TikTok. Salah satunya seperti yang diunggah oleh akun @/bro.short.
Dalam video tersebut, awalnya Vidi Aldiano tampak mempertanyakan hubungan Fuji dengan Thariq Halilintar yang kini telah kandas.
"Tapi kan udah enggak pacaran sama Thariq juga kan?" tanya Vidi, dikutip Minggu (7/1/2024).
"Udah enggak," jawab Fuji.
Deddy Corbuzier lantas menyela perbincangan Vidi Aldiano dan adik Fadly Faisal tersebut. Ia menyebut jika pacaran merupakan sebuah karya.
"Pacaran itu ya karya lho," sela Deddy Corbuzier.
Vidi Aldiano dan Fuji sontak langsung menentang pernyataan dari ayah Azka Corbuzier tersebut. Namun, Deddy Corbuzier tetap kukuh dengan perkataannya.
"Enggak. Ada orang-orang pacaran punya anak kan karya," beber Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Pasang Badan, Ibu Gonzalo Algazali Kembali Disebut Jadi Calon Mertua Idaman Fuji
Deddy Corbuzier menyinggung soal banyaknya orang yang berpacaran kemudian memiliki anak padahal belum resmi menikah.
"Banyak kok orang gitu (pacaran lalu punya anak), banyak. Enggak usah naif," ujarnya.
Potongan video TikTok ini sontak saja viral. Beragam komentar dilontarkan oleh warganet. Bahkan ada yang menilai jika saat itu Deddy Corbuzier sedang menyinggung Fuji.
Banyak pula yang kemudian menghujat adik ipar mendiang Vanessa Angel tersebut yang terkenal gara-gara berpacaran dengan Thariq Halilintar.
"Wkwkwk secara enggak langsung nyindir Fuji karyanya cuma pacaran," komentar warganet.
"Bingung juga mau ngebahas apa kalau undang Fuji," timpal warganet lain.
"Pencapaian tertinggi Fuji adalah bisa pacaran sama Thariq. Itu faktanya," ujar lainnya.
"Wkwkwk dan itu karyanya (pacaran sama Thariq)," imbuh warganet lainnya.
Kendati banyak komentar miring di atas, tak sedikit warganet yang lantas meminta agar orang-orang melihat konten YouTube tersebut secara penuh agar paham konteks perbincangan.
"Lihat full-nya di YouTube enggak gitu kok," kata warganet.
"Makanya tonton YouTube-nya," tambah yang lain.
"Makanya tonton full biar tahu," komentar warganet lainnya lagi.