Profil Lengkap Anindya Bakrie, Kakak Ardi Bakrie Disorot Gegara Parasnya

Minggu, 07 Januari 2024 | 09:47 WIB
Profil Lengkap Anindya Bakrie, Kakak Ardi Bakrie Disorot Gegara Parasnya
Ketua Umum Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Anindya Bakrie. (Yashinta Difa/ANTARA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Anindya Novyan Bakrie menyita perhatian publik belakangan ini. Ia adalah putra tertua Aburizal Bakrie, sekaligus kakak Ardi Bakrie suami Nia Ramadhani.

Pria yang lebih akrab disapa Anindya Bakrie itu terpantau baru saja berkumpul dan melakukan pemotretan bersama keluarga besar Bakrie di Amerika Serikat.

Salah satu momen yang begitu disorot di acara tersebut adalah ketika Anindya Bakrie bertemu dengan dengan anak Ardi Bakrie, Mikhayla Zalindra Bakrie.

Seperti dilihat melalui unggahan akun TikTok @/niaramadhani.fansupdate pada Minggu (7/1/2024), terlihat momen Anindya Bakrie bertemu dan kemudian memeluk keponakannya.

Baca Juga: Penampilan Mikhayla Dinilai Mirip Orang Dewasa, Nia Ramadhani Kena Sindir: Padahal Sudah Bergelar Haji

Saat melihat video ini, tak sedikit warganet yang salah fokus dengan paras kakak ipar Nia Ramadhani tersebut.

"Wah dipeluk Bapak Anindya Bakrie. Mau," komentar warganet.

"Asli ganteng banget Pak Anindya Bakrie," timpal warganet lain.

"Ganteng banget Anindya Bakrie," imbuh laiinya.

Atas hal ini, berikut merupakan profil singkat Anindya Bakrie, paman Mikhayla Bakrie.

Baca Juga: Gaya Berpakaian Mikhayla Dikritik Terlalu Dewasa, Nia Ramadhani Tegaskan Hal Ini

Anindya Novyan Bakrie adalah putra pertama dari pasangan Aburizal Bakrie dan Tatty Murnitiati. Ia lahir di Jakarta pada 10 November 1974, saat ini usianya sudah genap 49 tahun.

Anindya Bakrie pernah mengenyam pendidikan di SD Triguna, SMP Pangudi Luhur, dan SMA di luar negeri yaitu Phillips Academy.

Suami Firdani Saugi ini lantas melanjutkan kuliah S1 di Northwestern University dengan mengambil jurusan Teknik Industri. Tak berhenti di sini, ia kemudian lanjut mengambil kuliah S2 di Stanford Business School.

Berhasil meraih gelar S2, kakak Ardi Bakrie ini mengawali kariernya sebagai banker investasi di Salomon Brothers, Amerika Serikat.

Tak berselang lama, ia diminta pulang ke Tanah Air dan diberikan jabatan Deputy to Chief Operating Officer dan Managing Director di Bakrie & Brothers.

Anindya Bakrie lantas melebarkan sayapnya dengan berkecimpung di dunia media. Ia merupakan petinggi di perusahaan Cakrawala Andalas Televisi (ANTV).

Lebih lanjut, pada 2007 Anindya Bakrie membeli stasiun televisi bernama Lativi Media Karya yang kemudian diubah menjadi TV One.

Putra sulung Aburizal Bakrie ini juga menjabat sebagai Komisaris Utama PT VKTR Teknologi Mobilitas, salah satu anak perusahaan Bakrie Group.

Semenjak 2018, Anindya Bakrie diketahui juga mengemban amanah sebagai Komisaris Utama PT Bakrie & Brothers Tbk.

Itulah uraian mengenai Anindya Bakrie, kakak Ardi Bakrie.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI