Ivan Gunawan Ditegur KPI, Ingat Lagi Ucapannya Soal Laki-Laki Kenakan Outfit Perempuan

Sabtu, 06 Januari 2024 | 08:57 WIB
Ivan Gunawan Ditegur KPI, Ingat Lagi Ucapannya Soal Laki-Laki Kenakan Outfit Perempuan
Transformasi Ivan Gunawan. (Instagram/@ivan_gunawan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ivan Gunawan baru-baru ini mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) karena berpakaian seperti perempuan saat membawakan program televisi Brownis. Hal ini diunggah langsung oleh KPI melalui akun Instagram resminya.

"Program ini kedapatan menampilkan adegan yang mengarah pada penormalan laki-laki bergaya perempuan yang dipertontonkan kepada khalayak," demikian keterangan KPI dalam rilisnya, Rabu (3/1/2023).

Menanggapi teguran tersebut, Ivan Gunawan sendiri mengaku tidak terima. Menurut desainer ternama satu ini, pakaian yang dikenakannya itu merupakan tren fashion pria pada zaman dulu. Oleh sebab itu, menurutnya, penggunaan fashion yang digunakan sendiri tidak seperti perempuan.

"Tuh liat @/kpipusat ini trend fashion tahun 60-an bapak moyang kita pake boots hak tinggi kalo ke pesta @/brownis_ttv hak itu bukan buat cewek doang .... paham arti fashion nggak sih," tulis Ivan Gunawan.

Baca Juga: Ivan Gunawan Tak Takut Diboikot KPI, Padahal Konon Gajinya Rp80 Juta per Jam

Di sisi lain, terkait laki-laki yang berpakaian outfit perempuan ini sendiri, rupanya Ivan Gunawan juga pernah membahasnya. Ia pernah melarang para pageant lovers (PL) laki-laki untuk menggunakan pakaian seperti seorang perempuan.

“Nah aku mau pesen juga ya buat temen-temen PL (pageant lovers) yang dateng bajunya sesuai gender ya, jangan pakai baju perempuan ini aku ingetin lagi berkali-kali Kalau ada PL laki-laki dateng pake baju perempuan gak boleh masuk ya, jadi rulesnya dresscode sesuai gender,” ucap Ivan Gunawan dalam potongan video yang diunggah akun Tiktok @ksmanto22, beberapa waktu lalu.

Ivan Gunawan mengatakan, para PL harus mengenakan outfit sesuai gender masing-masing. Namun, ia memperbolehkan laki-laki hadir mengenakan make up maupun heels. Hal ini karena kedua hal tersebut menurutnya bisa digunakan juga untuk laki-laki.

“Kalo lo make up gak apa-apa tapi bajunya harus sesuai gender, gak apa-apa (pakai heels) karena ketutup,” jelas Ivan Gunawan.

Di sisi lain, Ivan Gunawan juga mentolerir pria transgender yang sudah menjadi perempuan sepenuhnya, maka diperbolehkan. Namun, jika tampilannya masih seperti laki-laki, tetapi menggunakan pakaian seperti perempuan itu yang menurutnya dilarang.

Baca Juga: Ditegur KPI Gegara Gaya Busana, Berapa Honor Ivan Gunawan sebagai Presenter?

“Kalo dia perempuan misalnya udah war wer wor jadi perempuan gak apa-apa karena dia kan begitu. Tapi kalau bentuknya kayak Aan (staf Ivan Gunawan) tau-tau pake kemben gua enggak mau,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI