Sultan dari Kecil dan Dinikahi Irwan Mussry, Maia Estianty sampai Tak Paham Token Listrik

Kamis, 04 Januari 2024 | 19:58 WIB
Sultan dari Kecil dan Dinikahi Irwan Mussry, Maia Estianty sampai Tak Paham Token Listrik
Maia Estianty dan Irwan Mussry (Instagram/maiaestiantyreal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maia Estianty baru saja menggerebek rumah Aldi Taher. Dari kunjungan itu pula terungkap bahwa Maia tidak terlalu memahami tentang listrik prabayar alias token listrik. Hal ini bermula dari keluhan Aldi karena tidak mendapat endorse token listrik.

Sebagai pengingat, Aldi mendapatkan hunian mewah yang ditaksir mencapai Rp5 miliar secara gratis dari salah seorang pengusaha properti. Lalu setelahnya Aldi mendapatkan bantuan dari rekan artis untuk mengisi rumahnya.

“Nah itu akhirnya kulkas dibeliin Atta (Atta Halilintar), AC dibeliin Andre Taulany,” ungkap Aldi, dikutip pada Kamis (4/1/2024).

Lalu Aldi juga mendapatkan bantuan dari Desain Interior Jakarta untuk mengisi rumahnya. Alhasil hanya tersisa beberapa hal yang dibeli secara mandiri oleh mantan suami Dewi Perssik tersebut.

Fakta Aldi Taher jadi Caleg DPR RI (Instagram/@alditaher.official)
Aldi Taher (Instagram/@alditaher.official)

“Alhamdulillah ya. Berarti semua endorse kecuali gorden sama token listrik,” kata Maia yang dibenarkan Aldi.

Menurut Aldi dan istrinya, Salsabillih, rumah mereka memakai daya listrik hingga 7.500 Watt lantaran kerap dijadikan tempat berkumpul sanak-saudara.

Saat itulah Maia bertanya berapa banyak token listrik yang dibeli Aldi setiap bulan, termasuk mempertanyakan alasan Aldi tidak memakai sistem listrik pascabayar.

“Ya kalau lagi pas bunyi, isi. Bunyi, isi,” jawab Aldi apa adanya. “Ya kita kan penghasilannya berdasarkan calling-an.”

“Kalau token itu enaknya, Bun, jadi kita isi sesuai uang yang kita ada,” sambung Salsabillih menerangkan lebih lanjut.

Baca Juga: Lebih Mudah, Gunakan Cara Membeli Token Listrik Lewat BRImo Ini

“Sesuai bunyi juga. Kalau udah bunyi ya baru kita isi. Kalau nggak bunyi ya tunggu bunyi,” imbuh Aldi lalu baru menyadari tampang kebingungan Maia. “Eh Bunda Maia nggak tahu token listrik.”

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI