Siapa Ketua Geng Cendol? Sosoknya Selalu Berhasil Bikin Nagita Slavina cs Kumpul meski Pada Sibuk

Nur Khotimah Suara.Com
Kamis, 04 Januari 2024 | 16:22 WIB
Siapa Ketua Geng Cendol? Sosoknya Selalu Berhasil Bikin Nagita Slavina cs Kumpul meski Pada Sibuk
Geng Cendol. (Instagram/ mrsayudewi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Titi Kamal mengungkap siapa yang menjadi ketua Geng Cendol. Menurut cerita Titi Kamal, ketua Geng Cendol adalah sosok yang bisa menyuruh para anggota kumpul bersama di tengah kesibukan mereka.

Fakta itu disampaikan Titi Kamal dalam acara "FYP" episode Rabu (3/1/2024). Di sini, Titi Kamal menegaskan bahwa anggota Geng Cendol sejauh ini tercatat ada 17 orang.

Beberapa anggota Geng Cendol adalah Titi Kamal, Nagita Slavina, Ashanty, Aurel Hermansyah, Wulan Guritno, Paula Verhoeven, Ririn Ekawati, Shireen Sungkar, Zaskia Sungkar, hingga Luna Maya.

Titi Kamal menjelaskan bahwa selama ini yang menjadi ketua Geng Cendol adalah Ashanty. Istri Christian Sugiono itu memuji Ashanty sebagai sosok yang selalu bisa menyatukan anggota Geng Cendol.

Baca Juga: Momen Megawati dan Ganjar Dihadang Bocah SD Saat Hendak Rapat di Markas TPN, Ada Apa?

Geng Cendol arisan di rumah Titi Kamal. (Instagram/titi_kamall)
Geng Cendol arisan di rumah Titi Kamal. (Instagram/titi_kamall)

"Ketuanya ini (Ashanty). Dia yang menyatukan anak-anak. Dia yang bikin kita jadi kumpul. Biasanya kan pada sibuk-sibuk kalau dia sudah bersuara langsung pada kumpul," kata Titi Kamal.

Titi Kamal kemudian menceritakan karakteristik setiap anggota Geng Cendol ketika berkumpul. Semuanya memiliki peran masing-masing yang membuat Geng Cendol menjadi semakin seru.

"(Nagita Slavina) Humble. Enak banget diajak ngomong. Suaranya bagus, dia yang suka nyanyi terus. (Paula) pendiam. Rajin banget kalau temannya bikin acara rajin datang. Support teman banget. Kalau enggak ada Ayu Dewi sepi, dia heboh banget. Seru banget harus ada Ayu tiap kumpul," cerita Titi Kamal lagi.

"(Aurel Hermansyah) ini adiknya kita semua. Beda umurnya setengah. Baik banget teman olahraga bareng. Tya kayak Ashanty. Kalau dia enggak gerak, pada sibuk semua. Care, support banget," imbuhnya.

Wanda Hara, salah satu anggota Geng Cendol (Instagram)
Anggota Geng Cendol (Instagram)

Sama seperti kebanyakan geng, Titi Kamal dan kawan-kawan juga ngobrol seru ketika berkumpul. Namun dia memastikan bahwa obrolan mereka jauh dari menggosipkan artis lain.

Baca Juga: Firli Bahuri Terancam Gagal Bebas, Guru Besar Unpad Prof Romli Tolak Jadi Saksi Meringankan

"Enggak (suka ngomongin artis lain), jarang. Kita yang dibahas. Gimaan supaya awet muda," tutur Titi Kamal sambil tertawa.

Lebih lanjut, Titi Kamal mengungkapkan syarat menjadi anggota Geng Cendol tidak harus artis. Mereka juga tidak mematok syarat "harus kaya" untuk siapa pun yang ingin menjadi anggota.

"(Syaratnya) Harus suka cendol dawet. Enggak mesti artis, kan ada dokter Feni. Enggak (harus kaya)," seloroh Titi Kamal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI