Profil Suhendri Zoni Ayah Ammar Zoni, Kondisinya Dikabarkan Drop Dengar Perceraian Anak

Kamis, 04 Januari 2024 | 13:56 WIB
Profil Suhendri Zoni Ayah Ammar Zoni, Kondisinya Dikabarkan Drop Dengar Perceraian Anak
Ayahanda Ammar Zoni, Suhendri Zoni saat memberikan keterangan pers terkait penangkapan putranya terkait kasus narkoba di Maxone Hotel, kawasan Kramat, Jakarta Pusat, Kamis (13/7/2017) [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal ini pun membuat Ammar Zoni bertekad untuk merantau ke ibu kota demi mengadu nasib. Meskipun ia mengizinkan sang anak untuk merantau, namun ia tak pernah luput perhatian kepada sang anak terutama Ammar Zoni yang membuka peluang bagi adik adiknya untuk berkarir di dunia hiburan.

Di awal Ammar Zoni yang merintis karier sebagai model di sebuah majalah di Jakarta, Suhendri kerap mengunjungi anak sulungnya tersebut untuk menemani Ammar merambah casting di dunia akting. Ammar Zoni pun berhasil menjalani debut pertamanya di sinetron berjudul Khanza 2 pada tahun 2014 lalu berkat dukungan dari sang ayah.

Tak hanya itu, Suhendri pun juga mendukung karier dua adik Ammar Zoni yaitu Aditya Zoni dan Panji Zoni yang juga ikut berkarir di dunia entertainment. Suhendri pun dikenal sebagai kakek yang dekat dengan cucu-cucunya. Hal ini terlihat dari berbagai unggahan sang menantu, Irish Bella beberapa waktu yang lalu saat Suhendri dikunjungi oleh anak dan cucunya di sebuah rumah sakit di Jakarta.

Suhendri pun sempat menemani Ammar saat menjalani proses peradilan dalam kasus narkoba yang menjerat Ammar pada awal 2023 lalu. Namun akhirnya, Suhendri pun dilarikan ke rumah sakit lantaran penyakit kanker yang dideritanya.

Kini, kasus narkoba dan perceraian yang sedang dihadapi sang sulung menjadi beban berat bagi Suhendri. Hingga saat ini, ia masih berjuang melawan penyakit kanker stadium 4 yang membuat kondisi kesehatannya semakin menurun.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI