Suara.com - Unggahan Azizah Salsha baru-baru ini menjadi sorotan usai memperlihatkan dirinya yang bersandar dengan laki-laki lain saat menonton pertandingan Manchester United di Old Trafford. Diketahui, sosok laki-laki yang disandarkannya itu yakni Ammar Tsaqif.
Ammar Tsaqif sendiri merupakan adik kandung dari Azizah Salsha. Oleh sebab itu, keduanya terlihat sangat dekat satu sama lain. Hanya saja, banyak warganet yang belum mengetahui sosok Ammar Tsaqif. Hal ini yang membuat foto Azizah Salsha bersandar tersebut cukup menjadi sorotan.
Selain itu, Ammar Tsaqif juga jarang muncul di media sosial. Foto-foto tentang dirinya juga tidak ada di akun media sosial pribadinya. Hanya ada foto-foto yang menandari sosok Ammar Tsaqif. Untuk itu, berikut terdapat beberapa potret dari Ammar Tsaqif.
1. Dicium Azizah Salsha
Baca Juga: Ammar Tsaqif Ternyata Masih SMA, Biaya Pendidikan Adik Azizah Salsha Tembus Puluhan Juta
Dalam unggahan akun kedua Azizah Salsha, ia tampak mengunggah foto dirinya dengan Ammar Tsaqif. Azizah Salsha terlihat mencium pipi adiknya tersebut. Sementara Ammar Tsaqif tampak membuat ekspresi lucu sambil merangkul kakaknya itu.
2. Menggendong Azizah Salsha
Pada momen yang sama, memperlihatkan potret Ammar Tsaqif yang menggendong Azizah Salsha di pinggir lapangan bola. Keduanya tampak tersenyum ke hadapan kamera. Senyum keduanya juga membuat Azizah Salsha dan Ammar Tsaqif sangat mirip.
3. Bersama teman-teman
Pada potret lainnya, Ammar Tsaqif terlihat berpose bersama teman-temannya di perayaan ulang tahun Azizah Salsha. Ammar Tsaqif tampak berpose selfie dengan selebgram Annya Erica dan Aisyah Aqilah.
Baca Juga: Pendidikan Azizah Salsha dan Ammar Tsaqif, Sama-sama Sekolah Swasta Mahal di Banten
4. Berfoto saat menonton bola bersama
Azizah Salsha, Ammar Tsaqif, dan kedua adiknya tampak berpose bersama di tribun Stadion Old Trafford saat menonton pertandingan Manchester United vs Aston Villa. Dalam foto ini, Azizah Salsha tampak menyandar di pundak adiknya itu. Azah Salsha dan Ammar Tsaqif juga memeluk kedua adiknya yang masih kecil.
5. Di depan Stadion Old Trafford
Ammar Tsaqif juga sempat berpose dengan kedua adiknya, di depan Stadion Old Trafford, Manchester. Terlihat pada latar belakang ada tulisan ‘Manchester United’.
6. Berpose di Stadion Anfield Liverpool
Bukan hanya di Old Trafford, Ammar Tsaqif juga berpose di dalam Stadion Anfield Liverpool. Ammar Tsaqif tampak bersama kedua adiknya, Alfatih dan Athhala, berpose bersama dengan latar belakang lapangan sepak bola yang luas.