Suara.com - Pesta ulang tahun ke-2 Muhammad Levian Al Fatih Billar yang digelar pada Selasa (26/12/2023) masih menjadi perbincangan hangat publik.
Banyak yang memperbincangkan suvenir ulang tahun putra Rizky Billar dan Lesti Kejora tersebut. Pasalnya, pasutri itu memberikan suvenir yang cukup mewah.
Orang tua balita yang akrab disapa Abang L itu memberikan suvenir berupa seperangkat produk perawatan khusus untuk bayi bermerek Moell yang harganya fantastis, per paketnya dibanderol harga Rp300 ribuan.
Selain itu, pasutri yang menikah pada 2021 itu juga memberikan goodie bag kepada para tamu undangan yang berisi mainan mobil-mobilan, tumblr, parfum, handuk, dan cemilan basreng.
Baca Juga: Ekspresi Egy Maulana saat Lihat Penampilan Adiba Khanza di Ultah Anak Lesti Kejora
Atas hal ini, mungkin publik tak begitu kaget dengan isi suvenir Abang L yang begitu mewah. Pasalnya, diketahui jika orang tua dari balita kelahiran 2021 itu memiliki penghasilan fantastis.
Lesti Kejora sendiri ditaksir bisa mendapatkan uang Rp350 juta dalam sekali manggung. Ditambah dengan hasil dari YouTube hingga beberapa bisnis yang dijalankan oleh pelantun lagu Kejora dengan suaminya.
Karier Lesti Kejora
Pemilik nama asli Lestiani ini mengawali kariernya di dunia hiburan dengan mengikuti ajang D'Academy pada 2015. Saat itu, ia berhasil keluar sebagai juara dalam ajang tersebut.
Pada tahun yang sama, Lesti Kejora mengeluarkan single pertamanya yang berjudul Kejora. Ini merupakan lagu kemenangannya di ajang D'Academy.
Baca Juga: Lesti Kejora Keguguran Anak Kedua Saat Usia Kandungan 4 Minggu, Gara-Gara Kelelahan?
Wanita kelahiran 1999 itu juga berlanjut mengikut kompetisi besar D'Academy Asia dan berhasil menyabet juara kedua. Ia berhasil dikalahkan oleh pesaingnya, Danang Pradana Dieva.
Lebih lanjut, pada 2017 Lesti Kejora kembali berhasil menorehkan prestasi di industri musik dangdut Tanah Air. Ia berhasil menyabet piala di Anugerah Musik Indonesia dengan kategori Artis Solo Pria/Wanita Dangdut Terbaik.
Saat ini, Lesti Kejora sudah berhasil mengeluarkan puluhan lagu hits. Di antaranya berjudul Insan Biasa, Kejora, Sekali Seumur Hidup, Terkesan, Di Arsy-Mu, dan masih banyak lagi.