Suara.com - Paras Yuni Shara seolah tidak pernah gagal mencuri perhatian publik. Meski usianya terus bertambah setiap tahun, parasnya yang awet muda seolah tidak pernah berubah. Saat usianya sudah lebih dari setengah abad pun, Yuni Shara tetap mampu membuktikan kalau tubuhnya masih kencang bak anak muda.
Hal tersebut juga disadari oleh warganet ketika mengomentari video Yuni Shara sedang berjoget. Penyanyi 51 tahun itu memakai sleeveless dress sehingga area lengannya terlihat jelas. Tampak Yuni Shara tengah berjoget sambil berputar-putar serta menggerakan tangannya mengikuti irama musik.
Pada caption postingannya, kakak kandung Krisdayanti itu menuliskan kalau jogetanya itu merupakan kejadian behind the scene dari pembuatan video klip. Namun, tak dijelaskan lebih lanjut video klip apa yang dimaksud.
Alih-alih mempertanyakan video klip yang sedang digarap Yuni Shara, warganet justru fokus dengan bentuk tubuh pelantun lagu "Ku Cari Jalan Terbaik" tersebut.
Baca Juga: Yuni Shara Ogah Cipika-cipiki dengan Raffi Ahmad, Adabnya Tuai Pujian
Tidak hanya awet muda dan minim kerutan, Yuni Shara juga dinilai masih punya tubuh yang kencang dan tidak bergelambir. Hal tersebut membuat pengikutnya jadi penasaran dengan rahasia awet muda ibu dua anak itu.
"Lincah banget mbak," puji warganet @areaxxxxx.
"Bund, pilates, yoga atau gym-kah? Lengannya ga ada gelambiran sama sekali," tanya warganet dengan akun @cyn3xxxxxx.
"Streching dan tennis," balas Yuni Shara pada komentar tersebut.
Mantan kekasih Raffi Ahmad itu memang tengah rutin lakukan olahraga tenis selama 1 tahun terakhir. Yuni Shara pernah mengungkapkan kalau dirinya baru mulai serius dan rutin berlatih tenis saat usianya 50 tahun.
Baca Juga: Awet Muda di Usia Setengah Abad, Yuni Shara Ogah Punya Gigi Putih Berkilau: Lebih Suka Natural?
Olahraga tenis sendiri memang bermanfaat terhadap kesehatan tubuh, termasuk menjaga berat badan tetap stabil. Dikutip dari Verywell Fit, melakukan olahraga tenis secara rutin bisa meningkatkan rentang gerak badan, terutama tangan dan kaki, karena dua anggota tubuh inilah yang paling sering digunakan.
Lapangan tenis yang luas juga akan membuat gerakan tubuh meningkat. Hal itu karena gerakan mengayun dan meraih bola dapat meningkatkan jangkauan gerak. Intensitas gerakan yang terus menerus dilakukan itu bantu melumasi sendi dan memperkuat otot serta tendon.
Bagaimana, apakah kamu tertarik mengikuti cara Yuni Shara untuk mendapatkan lengan kencang meski usianya sudah lewat setengah abad?