Suara.com - Sosok Bupati Gunungkidul sedang jadi sorotan terkait izin pembangunan beach club milik Raffi Ahmad. Nah bagi yang ingin mengenal sosoknya, berikut ini profil dan rekam jejak karier Bupati Gunungkidul.
Diberikan bahwa artis kondang Tanah Air Raffi Ahmad akan bangun resort dan beach club di kawasan Pantai Gunungkidul (Yogyakarta), tepatnya di pantai Krakal. Rencana pembanguan club dan resort di kawasan tersebut langsung menarik perhatian publik.
Pasalnya, kawasan tersebut berada di kawasan lindung. Kawasan tersebut menjadi tempat resapan air yang dibutuhkan sebagai cadangan air warga Gunungkidul dan sekitarnya. Selain itu, pembangunan resort dan beach club juga dapat memicu kerusakan karst.
Atas alasan ini, Bupati Gunungkidul pun menjadi sorotan publik terkait perizinan pembangunan resort dan beach club milik Raffi Ahmad tersebut. Terlepas dari itu, mungkin masih ada yang belum mengetahui sosok Bupati Gunungkidul.
Lantas, siapa Bupati Gunungkidul? Nah bagi yang ingin mengenal sosoknya, simak berikut ini profil dan rekam jejak Bupati Gunungkidul yang dilansir dari laman gunungkidulkab.go.id.
Profil dan Rekam Jejak Karier Bupati Gunungkidul
Diketahui bahwa Bupati Gunungkidul saat ini bernama H. Sunaryanta, lahir pada 9 November 1970 di Gunungkidul. H Sunaryanta memiliki seorang istri bernama Hj. Diah Purwanti Sunaryanta dan dua orang anak.
Untuk pendidikannya, H. Sunaryanta pernah sekolah di SDN Kwarasan (1979 - 1985), lalu lanjut sekolah di SMP N Kedungpoh Nglipar (1985 – 1988). Setelah lulus SMP, lanjut sekolah di SMA Kartika Vii Nglipar (1989 – 1992).
Ia juga pernah menempuh pendidikan di Susba Kostrad di Pusdik Lab Bandung (1993), D3 di Institut Teknik TNI-AD Malang (1995-1997), Pusdik Secapa TNI-AD Bandung (2001-2002), dan Pusdik Sub Bandung (2002).
Baca Juga: Sejarah KBAK Gunungsewu: Mau Dipangkas Pemda Gunungkidul, Kini Dibangun Beach Club Raffi Ahmad
Untuk rekam jejak karier, H. Sunaryanta pernah menjadi Bintara Perhubungan Kostrad. Ia juga pernah menjadi Bintara Divisi Infanteri - 1 Kostrad, Perwira Pertama Kodam III /Siliwangi, Perwira Pertama Hub Kodam III/Siliwangi, dan Perwira Seksi Komunikasi Hub DAM III/ Siliwangi.
Selain itu, H. Sunaryatna juga pernah menjadi Ajudan Pangkostrad, Ajudan Kasad, Perwira Pertama Mabes Ad, Perwira Menengah Kemenhan RI, Ajudan Kemenhan RI, Dan Perwira Menengah Puskom Publik Kemenhan RI
Demikian ulasan mengenai profil dan rekam jejak karier Bupati Gunungkidul yang belakangan ini menjadi sorotan publik terkait perizinan pembangunan resort dan beach club milik Raffi Ahmad di pantai Gunugkidul.
Kontributor : Ulil Azmi