Menurut perhitungan, nilai valuasi perusahaan yang berjalan di bidang digital dan kreatif milik suami Paula Verhoeven ini ditaksir mencapai Rp1 triliun, bahkan lebih per tahunnnya.
3. Bisnis Kuliner
Baim Wong memiliki sejumlah usaha di bidang kuliner. Mulai dari Donuthing, Bakmi Wong, Wong Bara, dan masih banyak lagi.
Sejumlah usaha milik bapak 2 anak itu tersebar di berbagai penjuru Tanah Air. Bahkan salah satu bisnisnya yaity Donuthing berhasil laku keras di pasaran.
4. Bisnis Fesyen
Selain mempunyai beberapa usaha di bidang kuliner, Baim Wong juga memiliki bisnis di bidang fesyen bernama Batik Wong Jogja.
Bisnis ini terletak di Kota Yogyakarta. Namun, selain menjual kain ataupun pakaian khas Kota Pelajar, toko ini juga menjual makanan khas Yogyakarta yaitu bakpia.
5. Endorsement
Baim Wong juga menghasilkan pundi-pundi uang dari hasil endorsement. Dengan jumlah pengikut Instagram 18,3 juta, salah satu sahabat Raffi Ahmad ini tentu mendapatkan penghasilan yang cukup besar dari hasil buka jasa endorse.
Baca Juga: Berawal dari Penasaran, Putri Anies Ajak Dua Anak Muhaimin Ikut Pengajian Gus Iqdam di Blitar