Rahasia Tajir Dodit Mulyanto: Sempat Tinggal di Hutan, Kini Punya Rumah Mewah

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 27 Desember 2023 | 15:53 WIB
Rahasia Tajir Dodit Mulyanto: Sempat Tinggal di Hutan, Kini Punya Rumah Mewah
Dodit Mulyanto (TikTok/@dodit.mulyanto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dodit Mulyanto dicap sebagai salah satu komika tajir di Indonesia. Ia memiliki rumah dan mobil mewah dari profesinya sebagai stand up comedian.

Sosok Dodit Mulyanto tetap eksis di panggung komedi hingga sekarang. Tak hanya melawak, pria berusia 38 tahun tersebut dipercaya membintangi sederet film, serial televisi hingga web series.

Dodit Mulanyo sempat disorot dengan keputusannya yang membangun rumah di hutan. Kurang lebih selama satu tahun, ia tinggal di rumah tersebut.

Namun kekinian, ia tinggal di rumah mewah yang berlokasi di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.

Baca Juga: Mengatasi Gaya Hidup Konsumtif dari Tren FOMO dalam Kacamata Ekonomi Islam

Baru-baru ini, Dodit Mulyanto bercerita bila dirinya sebenarnya sudah berencana pensiun dari dunia hiburan sejak memiliki rumah di hutan.

"Sebenarnya sejak aku punya rumah di hutan, aku sudah siap pensiun dari dunia entertain," ujarnya dikutip dari kanal YouTube HAS Creative, Rabu (27/12/2023).

Mendengar pernyataan itu, Praz Teguh tergelitik menimpali. Ia menyebut Dodit Mulyanto  berarti sudah memiliki banyak uang karena berniat pensiun.

"Berati sebanyak itu duit kamu?," tanya Praz.

Dodit Mulyanto pun mengaku bila gaya hidupnya tak mahal. "Gaya hidupku murah," ungkapnya.

Baca Juga: 5 Perjalanan Karier Aulia Rakhman, Komika yang Jadi Tersangka Kasus Penistaan Agama

Praz Teguh tak langsung percaya dengan omongan seniornya di stand up comedy tersebut. Terlebih dia mengetahui, Dodit Mulyanto juga memiliki tunggangan mewah Rubicon.

"Ah bohong, apa itu di depan, putih gede," celetuk Praz mengarah ke mobil Dodit Mulyanto.

Dituding berbohong, Dodit Mulyanto tak terima. Ia menegaskan, bila kemewahan yang dimilikinya saat ini berasal dari uang sisa dari gaya hidup murah yang dijalani.

Ternyata, selama tinggal di rumah yang berada di hutan, ia senang menanam singkong, sayur-sayuran, memlihara ayam dan ikan untuk makanannya sehari-hari. Secara gamblang, ia mengatakan bila tujuan hidup yang ingin dicapai adalah tinggal di hutan dengan kesederhanaan.

"Itu uang sisa, dari budget hidupku Praz. Jadi lifegoalsku memang tinggal di hutan," pungkas Dodit Mulyanto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI