Suara.com - Aktor pemeran Mr. Park dalam film Parasite, Lee Sun Kyun dilaporkan meninggal dunia pada Rabu (27/12/2023) sekitar pukul 10.30 waktu setempat. Laporan ini diterima dari Kantor Polisi Seongbuk Seoul.
Mereka menemukan seorang pria tidak sadarkan diri di dalam mobil yang diparkir di Taman Waryong Seoul. Adapun para polisi itu datang ke lokasi tersebut setelah menerima panggilan darurat dari seorang wanita.
Lee Sun Kyun diduga bunuh diri karena adanya surat yang ditinggalkan. Polisi juga menemukan briket arang yang menyala di dalam mobil. Kabar kematian sang aktor itu lantas turut membuat profilnya menuai rasa penasaran publik.
Profil Lee Sun Kyun

Lee Sun Kyun lahir pada 2 Maret 1975 atau berusia 48 tahun saat dilaporkan meninggal dunia. Ia adalah lulusan Korea National University of Arts jurusan akting pada 1994. Ia mengawali karier di bidang ini melalui teater musik.
Tepatnya pada karya berjudul The Rocky Horror Show pada tahun 2001. Keahliannya dalam bidang teater musik membuat Lee Sun Kyun sempat dijuluki The Voice. Sebab, ia dianggap memiliki suara yang sangat khas saat menyanyi.
Bakat aktingnya itu mulai menarik perhatian publik ketika membintangi drama Taerung National Village (2005). Lalu, ia bahkan berkesempatan menjadi pemeran pendukung utama dalam serial Korea populer bertajuk Coffee Prince.
Setelah itu, Lee Sun Kyun juga menerima tawaran sebagai pemeran utama di drama Golden Time dan Pasta. Hingga sebelum kematiannya, ia telah membintangi banyak drama hingga film lainnya. Salah satunya, yakni Parasite.
Di sisi lain, ia sudah menikah dengan aktris Jeon Hye Jin pada 23 Mei 2009 siilam. Acara keduanya itu digelar di AW Convention Center Grand Ballroom, Buam-dong, Seoul dengan mengundang sebanyak 800 tamu.
Baca Juga: Aktor 'Parasite' Lee Sun Kyun Ditemukan Meninggal, Sempat Tulis Surat Seperti Wasiat
Jeon Hye Jin ternyata merupakan aktris favorit Lee Sun Kyun saat dirinya masih kuliah. Sebelum menikah, mereka sempat berpacaran selama 6 tahun. Adapun dari pernikahan tersebut, pasangan ini dikaruniai dua anak.