Ngaku Dianggurin Teuku Ryan Saat Hamil, Warganet Duga Ria Ricis Tak Pernah Diajak Berhubungan Intim

Selasa, 26 Desember 2023 | 19:32 WIB
Ngaku Dianggurin Teuku Ryan Saat Hamil, Warganet Duga Ria Ricis Tak Pernah Diajak Berhubungan Intim
Teuku Ryan, Ria Ricis, dan Moana saat hari yudisium. (Instagram/@teukuryantr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar renggangnya rumah tangga Ria Ricis dengan Teuku Ryan hingga kini masih menjadi sorotan. Ria Ricis bahkan baru-baru ini kembali memberikan komentar yang menandakan rumah tangganya sedang tidak baik-baik saja.

Dalam salah satu konten yang memperlihatkan video mengenai rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan, seorang warganet menyebut kalau Teuku Ryan sangat sayang kepada istrinya itu. Namun, tanpa diduga, Ria Ricis membalas komentar dan mengaku dirinya dianggurin saat hamil.

“@riaricis tu lakinya sayang banget loh,” komentar warganet, dikutip pada Selasa (26/12/2023).

“Kalau sayang, dulu sejak hamil dan lahiran, aku nggak dianggurin,” balas Ria Ricis.

Baca Juga: Ria Ricis dan Teuku Ryan Cerai? Ini 7 Tanda-tanda Keretakan Rumah Tangga Mereka

Komentar Ria Ricis itu langsung membuat warganet heboh. Tak sedikit yang bertanya-tanya apa maksud kata ‘dianggurin’ pada komentar Ria Ricis tersebut.

Beberapa warganet menduga kalau ini berkaitan dengan Teuku Ryan yang tidak lagi berhubungan intim dengan Ria Ricis.

“Ini dianggurin itu apa enggak pernah disentuh gitu, enggak pernah ML apa gimana sih?” tanya salah seorang warganet.

“Lucu bener gak mau nyentuh, padahal meski lagi hamil boleh kok,” sahut warganet lainnya.

Terkait berhubungan intim saat hamil, hal ini sebenarnya bukanlah hal yang dilarang. Melansir laman Mayo Clinic, berhubungan badan saat hamil tidak akan memengaruhi bayi dalam kandungan. Hal ini karena bayi akan dilindungi oleh cairan ketuban yang terdapat di dalam rahim.

Baca Juga: Harta Kekayaan Ria Ricis Capai Miliaran, 7 Sumber Pundi-pundinya Siap Cukupi Kebutuhan Moana Sendiri?

Meski demikian, berhubungan intim saat hamil ini juga harus memperhatikan beberapa hal di antaranya sebagai berikut.

1. Posisi

Posisi saat berhubungan intim harus diperhatikan demi keamanan bayi di dalam perut. Pasangan bisa lakukan posisi seperti missionary atau doggy style yang aman dan tidak menekan bagian perut calon ibu.

2. Penggunaan kondom

Penggunaan kondom juga disarankan untuk mencegah adanya bakteri atau virus masuk ke dalam Miss V. Hal tersebut dapat membahayakan kesehatan wanita dan juga kehamilannya.

3. Hindari berhubungan saat alami IMS

Pasangan dilarang melakukan seks saat hamil jika mengalami penyakit infeksi menular atau IMS. Hal ini dapat memengaruhi bayi di dalam kandungan.

4. Perhatikan kondisi pasangan

Pasangan harus bisa memperhatikan kondisi sang istri. Stip berhubungan intim jika terjadi perdarahan atau kebocoran cairan ketuban.

5. Jangan memaksa

Hal penting lainnya, jangan pernah memaksa istri untuk berhubungan intim saat hamil. Penting adanya persetujuan sebelum melakukannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI