Tagihan Listrik Jennifer Jill Capai Rp90 Juta per Bulan, Pantas Gak Tahu Bunyi Token Habis

Nur Khotimah Suara.Com
Senin, 25 Desember 2023 | 10:54 WIB
Tagihan Listrik Jennifer Jill Capai Rp90 Juta per Bulan, Pantas Gak Tahu Bunyi Token Habis
Jennifer Jill. (Instagram/@jenniner_ipel)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jennifer Jill baru-baru ini menjadi perbincangan karena tak tahu bunyi token listrik ketika habis. Usut punya usut, Jennifer Jill punya panel sendiri dengan jumlah tagihan listrik mencapai puluhan juta.

Seperti diketahui, Jennifer Jill adalah seorang pengusaha, anak artis, sekaligus sosialita dengan kekayaan berlimpah. Tidak heran jika istri Ajun Perwira itu memiliki hunian megah dengan panel listrik sendiri.

Kediaman mewah Jennifer Jill diketahui terletak di kawasan Ancol, Jakarta. Pengusaha yang akrab disapa Mami Ipel itu tak ragu untuk menunjukkan isi rumahnya di vlog YouTube Melaney Ricardo beberapa waktu lalu.

Jennifer Jill terpantau sempat mengajak Melaney Ricardo ke bagian bawah rumahnya. Di sana tersimpan panel listrik yang khusus digunakan untuk rumah Jennifer Jill yang begitu besar.

Potret liburan Ajun Perwira dan Jennifer Jill. (Instagram/@ajunperwira/@jennifer_ipel)
Ajun Perwira dan Jennifer Jill. (Instagram/@ajunperwira/@jennifer_ipel)

"Mohon maaf, enggak sombong. Cuma kalau rumah segede gini kita harus punya panel listrik yang bener. Seperti ini panel listrik rumah gue ya," jelas Jennifer Jill mengutip YouTube pada Senin (25/12/2023).

"Ini panel listrik hanya buat rumah Mami aja? Waw, lihat guys," ujar Melaney Ricardo terkejut.

Jennifer Jill kemudian menjelaskan keterangan yang ada di depan panel listrik miliknya. Putri mendiang artis senior Rae Sita itu pun membocorkan tagihan listriknya per bulan yang mencapai angka puluhan juta.

Tagihan listrik termahal pernah mencapai lebih dari Rp90 juta per bulan. Itu terjadi ketika suami Jennifer Jill, Maxwell Armand Oktoselja, masih hidup. Mendiang Maxwell rupanya hobi membiarkan AC di rumahnya menyala sepanjang hari.

Sepeninggal suaminya, Jennifer Jill berusaha memangkas beberapa hal yang tidak diperlukan dan berhasil menurunkan tagihan listriknya hingga Rp60 juta per bulan.

Baca Juga: Tajir Melintir, Jennifer Jill Santai Hartanya Diporotin Ajun Perwira: Ya Emang Harus

Kemudian ketika menikah dengan Ajun Perwira, tagihan listrik Jennifer bisa sampai Rp30 juta per bulan. Hal ini karena Ajun lebih ketat lagi soal penggunaan listrik di rumah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI