Sandal Denny Caknan saat Acara Mitoni Bella Bonita Bikin Salfok: Dilihat-lihat Tetep Ngakak

Nur Khotimah Suara.Com
Sabtu, 23 Desember 2023 | 13:23 WIB
Sandal Denny Caknan saat Acara Mitoni Bella Bonita Bikin Salfok: Dilihat-lihat Tetep Ngakak
Denny Caknan dan Bella Bonita. (Instagram/faralljibrill_official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sandal Denny Caknan saat acara mitoni Bella Bonita sukses membuat netizen salfok. Bahkan ada netizen yang mengaku tak bisa berhenti tertawa melihat sandal Denny Caknan, kenapa?

Seperti diketahui, kehamilan Bella Bonita sudah menginjak bulan ketujuh. Bella Bonita pun menggelar acara mitoni alias tujuh bulanan dengan didampingi sang suami, Denny Caknan.

Acara mitoni Bella Bonita digelar di Ngawi, Jawa Timur pada Jumat (22/12/2023). Dokumentari acara Bella Bonita lantas dibagikan ke media sosial oleh akun fotografer faralljibrill_official.

Salah satu yang diunggah adalah foto ketika Bella Bonita menjalani prosesi siraman. Alih-alih menyoroti momen sakral ini, netizen justru salfok dengan sandal Denny Caknan.

Sandal Denny Caknan saat acara mitoni. (Instagram/faralljibrill_official)
Sandal Denny Caknan saat acara mitoni. (Instagram/faralljibrill_official)

Dalam unggahan itu, Denny Caknan terlihat memakai sandal selop adat Jawa yang senada dengan warna senada busananya. Bagian depan sandal itu nampak cantik berhias manik-manik.

Sekilas tidak ada yang aneh dengan sandal Denny Caknan di acara mitoni sang istri. Tapi rupanya atensi netizen tertuju pada sol sandal Denny Caknan yang cukup tebal.

"Ket mau aku salfok sendale bapak .. yongalah tennan (Dari tadi aku salfok sandal bapak)," kata salah satu netizen menambahkan emoji ngakak. "Tinggi sekali (emoji tertawa)," timpal yang lain.

"Aku iyo mbak lek ku ngewasne sampek tak bolan baleni dan tetep ngakak (Aku juga mbak. Aku lihatin sampai boak-balik dan tetep ngakak)," sahut lainnya. "Salfok selopnya bapak," ujar netizen. "Pak sandalmu tolong," tulis netizen lain.

Acara Mitoni Bella Bonita Bikin Gaduh, Klarifikasi MUA Nikahan Disorot Lagi

Baca Juga: Gaya Bella Bonita Pakai Kebaya di Acara 7 Bulanan Bikin Terpesona: Emang Boleh Secantik Ini?

Bella Bonita dan Denny Caknan diketahui baru menikah pada Juli 2023 lalu. Namun pasangan ini menggelar acara mitoni lima bulan kemudian. Hal ini menuai komentar miring dari netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI