Suara.com - Gibran Rakabuming Raka panen perhatian dalam acara debat cawapres yang digelar Sabtu (23/12/2023). Tak hanya pernyataannya, penampilan putra sulung Joko Widodo (Jokowi) tak luput dari atensi.
Pada acara tersebut, Gibran Rakabuming Raka tampil kompak bersama calon presiden Prabowo Subianto. Pasangan calon nomor urut 2 ini memilih atasan kemeja warna biru dengan bawahan celana panjang hitam.
Namun untuk alas kaki, keduanya rupanya memiliki selera berbeda. Gibran Rakabuming Raka tampil lebih kasual dengan sneaker yang mengusung perpaduan warna hitam putih, ketimbang Prabowo.
Menariknya, suami Selvi Ananda tersebut memilih untuk menggunakan sepatu buatan produsen lokal, Aerostreet. Ia memakai salah satu koleksi jenama lokal tersebut.
Baca Juga: Cak Imin, Gibran dan Mahfud Saling Adu Gagasan di Debat Cawapres 2024
Usut punya usut, Gibran Rakabuming Raka memakai sepatu Aerostreet Hoops Low. Sepatu tersebut dibanderol dengan harga ratusan ribu.
Sejumlah marketplace, menawarkan sepatu Aerostreet Hoops Low seharga Rp 149.900.
Mengetahui hal itu, sejumlah warganet ramai berkomentar. Banyak yang salut dengan Gibran yang menggunakan produk UMKM, ada juga memberikan komentar kocak.
"Pasangan 02 ini sangat cinta produk lokal gaes," kata warganet.
"Tanpa basa-basi, suport UMKM," timpal warganet.
Baca Juga: Puji Penampilan Gibran di Debat Cawapres Mirip Jokowi Plus, TKN Optimis Menang Satu Putaran
"Harapanku setelah sepatu Aerostreet dipakai Mas Gibran, harganya gak naik," kata warganet lain.
"Sepatu dipakai Mas Gibran, langsung diskon besar-besaran semalam," sahut yang lain.
Untuk diketahui, Aerostreet terkenal sebagai jenama sepatu lokal yang harganya ramah kantong. Meski terbilang terjangkau, sepatu ini tak kalah kualitasnya dengan produk lain.
Aestrostreet didirikan oleh pengusaha asal Klaten, Aditnya Caesarico sejak 2015. Produsen ini beberapa kali berkolaborasi dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
Gibran Rakabuming Raka sempat berkolaborasi dengan Aerostreet menghadirkan sepatu bertema batik yang dirilis saat Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2022 silam.