Suara.com - Penampilan menyentuh hati Daud Waas di X Factor Indonesia 2024 sedang menjadi trending. Bukan hanya karena lagu serta vokalnya yang indah, tetes air mata BCL karena terenyuh akan penampilan Daud ikut membuat video mendapat banyak apresiasi.
Momen ini terjadi setelah Daud hampir gagal melaju ke babak berikutnya di X Factor Indonesia 2024 karena mendapat penolakan dari Vidi Aldiano dan Ello.
Daud kemudian diminta menyanyikan lagu ciptaannya untuk Bunga Citra Lestari. Liriknya yang indah membuat pelantun “Cinta Sejati” itu tak bisa menahan tangis.
Namun berkat penampilan tambahan itu pula Daud akhirnya lolos ke babak berikutnya. Lantas siapa sebenarnya Daud Waas yang ternyata juga pencipta lagu untuk Judika tersebut?
Profil Daud Waas

Daud Waas mempunyai nama lengkap Daudtha William Waas dan dilahirkan di Ambon, 7 Juli 1997 sehingga kini sudah berusia 26 tahun. Tak terlalu banyak informasi tentang keluarganya, hanya diketahui ibunya bernama Linda Waas.
Di hadapan para juri X Factor Indonesia 2024, Daud mengaku bekerja sebagai Chief Security alias Kepala Petugas Keamanan. Namun bila dilihat di akun Instagram-nya, @_daud.waas, tampak sejumlah video yang memperlihatkan penampilannya sebagai penyanyi di berbagai acara.
Selain sebagai petugas keamanan serta penyanyi, Daud juga seorang pencipta lagu. Sebagai penggemar Judika, Daud pernah nekat menghubungi Judika via DM untuk mempromosikan lagu ciptaannya. Judika yang menyukai karya Daud langsung memintanya untuk mengirimkan demo lengkapnya ke email.
Lagu yang telah diciptakan Daud berjudul “Aku Yang Terluka” dan telah dirilis oleh Judika. Lagu itu juga yang dibawakan Daud kala mengikuti audisi X Factor Indonesia 2024 dengan Judika sebagai jurinya.
Baca Juga: 5 Fakta Daud Waas, Kontestan X Factor yang Bikin BCL Banjir Air Mata
Daud Waas Eks Peserta Idola Cilik 3