Biodata dan Agama Maliki Somma, Pembalap Bali Sukses Tumbangkan Satria Mahathir di Ring Tinju

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 18 Desember 2023 | 20:59 WIB
Biodata dan Agama Maliki Somma, Pembalap Bali Sukses Tumbangkan Satria Mahathir di Ring Tinju
Leonard Maliki Somma - biodata Maliki Somma (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dilihat dari profil Instagram-nya, adik dari Yassin Somma ini sudah menjuarai Powercross sebanyak tiga kali, supercross dua kali, dan asian champions satu kali. Saat ini, laki-laki yang masih memiliki darah Italia ini juga mencoba terjun ke dunia Supermoto.

Tidak diketahui secara jelas apa agama Maliki Somma. Namun dalam salah satu postingan di akun Instagram ayahnya, Pigi Somma, kuat dugaan pembalap ini memeluk agama Islam.

Dalam foto tersebut Maliki Somma terlihat memakai sarung. Ayahnya, pun menulis caption dengan narasi "Ahamdulillah anya benturan keras". Ia juga menyertakan foto sesaat setelah Maliki jatuh di lintasan balap.

Kemenangan Maliki Somma dari Satria Mahathir

Tingkah Satria Mahatir tinju lawan Maliki Somma (X/erisakkptpt)
Tingkah Satria Mahatir tinju lawan Maliki Somma (X/erisakkptpt)

Dalam pertandingan tinju bertajuk Rumble Night Vol 4 tersebut, Satria Mahathir tampak kewalahan menghadapi Maliki Somma.

Tak tanggung-tanggung saat terlihat hampir menyerah, Satria Mahathir justru terlihat seakan-akan sedang mencium Maliki yang tampak masih segar.

Duel yang digelar pada 16 Desember 2023 ini memang tampak bahwa Somma berhasil memberi pukulan-pukulan tepat sasaran. Sementara itu, Satria Mahathir terlihat kehilangan arah saat akan membalasnya.

Alih-alih membuat gerakan tinju, Satra justru dinilai sedang moshing karena bergerak ke sana kemari tanpa tujuan jelas. Pukulannya pun hanya membentur angin.

Demikian penjelasan seputar biodata dan agama Maliki Somma, seorang pembalap yang sukses kalahkan Satria Mahathir di ring tinju.

Baca Juga: Tingkah Satria Mahathir Kelabakan Dihujani Tinju Maliki Somma, Bukan Boxing Malah Pargoy hingga Cium Lawan

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI