Sosok Mayor Teddy Indra Ajudan Prabowo Subianto, Lulusan Terbaik Sekolah Militer AS

M Nurhadi Suara.Com
Minggu, 17 Desember 2023 | 15:35 WIB
Sosok Mayor Teddy Indra Ajudan Prabowo Subianto, Lulusan Terbaik Sekolah Militer AS
Teddy Indra Wijaya - Ilustrasi profil dan biodata Teddy Indra ajudan Prabowo. (Taruna Nusantara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mayor Teddy mendampingi Presiden Jokowi tahun 2014-2019. Saat itu ia berpangkat letnan satu. Setelah itu, ia mendapatkan pelatihan lanjutan ke Amerika Serikat dan berhasil memenuhi kualifikasi pasukan elite Angkatan Darat di AS. Kualifikasi itu diperuntukkan kepada perwira yang sehat secara mental dan fisik. 

Prestasi Mayor Teddy

Teddy memilii prestasi internasional yang cukup banyak. Ia tidak hanya lulusan Akademi Militer 2011. Ia merupakan anggoa korps baret merah kopassus dan juga lulusan terbaik US Army Infrantry School.

Ia berhasil menyelesaikan pendidikan di United States Army Ranger School dengan keterampilan pertempuran jarak dekat. Ia juga termasuk perwira unggulan dalam satuan elite kopassus. 

Baca Juga: Sederet Gaya Kampanye Prabowo di Blitar: Joget Gemoy Bareng AHY hingga Bagi-bagi Kaus ke Pendukung

Saat ini, ia sudah berpangkat mayor dan menjadi ajudan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, yang mana juga mencalonkan diri sebagai Presiden RI, dalam Pemilu 2024 nanti. 

Prestasi yang membanggakan dari Teddy ialah menjadi lulusan terbaik US Army Infrantry School di Fort Benning, AS, pada 2019 Ia meraih Tab Ranger dalam program tersebut. Selain itu, ia juga mendapatkan predikat International Honor Graduate di antara 185 perwira siswa di mana 171 di antaranya adalah perwira Amerika dan 14 lainnya perwira asing.

Sosok bernama lengkap Teddy Indra Wijaya ini juga membawa pulang prestasi Commandant list Award dengan 20 persen di bidang Akademik dan Gold Army Physical Fitness Test (APFT) dengan nilai sempurna, 100 persen. 

Jumlah tentara Indonesia yang memperoleh Tab Ranger sangat sedikit, di antaranya Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono, Letjen TNI (Purn) Hotmangaraja Panjaitan, Letjen TNI (Purn) Nugroho Widyatomo dan Letjen TNI (Purn) Syaiful Rizal. 

Etos Kerja Tinggi

Baca Juga: Klarifikasi soal Ucapan Etik Ndasmu, Prabowo: Gak Usah Dibesar-besarkan!

Saat masih bekerja sebagai ajudan Presiden Joko widodo, Teddy diketahui berpangkat satu. Lantaran etos kerjanya tinggi, pangkat Teddy naik menjadi kapten dan sekarang sudah menjadi Mayor. 

Tak hanya beretos kerja tinggi, ia juga tegas dalam menjalankan tugas. Di saat yang sama, ia pun juga bisa ramah dan murah senyum. Ia juga mendapatkan banyak perhatian dari Prabowo. Sebagai ajudan, ia pernah mendapatkan ucapan selamat dari Prabowo. 

Ia bertugas mendampingi Prabowo setelah satu periode kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Teddy mendampingin menteri pertahanan ke berbagai kegiatan. 

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI